Bek PSG Ini Isi Liburan Natal dengan Pergi ke Mekah
Sejumlah liga Eropa tengah memasuki masa jeda selama libur Natal dan Tahun Baru. Sejumlah pemain pun memanfaatkan momen tersebut untuk berlibur.
SportCorner.id - Sejumlah liga Eropa tengah memasuki masa jeda selama libur Natal dan Tahun Baru. Sejumlah pemain pun memanfaatkan momen tersebut untuk berlibur.
Salah satunya adalah pemain yang memperkuat klub Paris Saint-Germain, Presnel Kimpembe.
Kimpembe sendiri memilih mengisi waktu libur dengan menjalani ibadah umrah di kota suci Mekah.
Informasi mengenai umrah yang dijalani Kimbempe itupun diketahui dari unggahan akun @centregoals di platform media sosial X pada Kamis (28/12/2023.
Dari unggahan tersebut, banyak netizen yang baru menyadari bahwa Kimpembe adalah seorang muslim.
"Tidak pernah tahu dia seorang Muslim. Masya Allah," tulis akun @maxcybee di kolom komentar.
"Terlihat sangat berbeda tanpa rambut," tulis akun @EXILE07_ di media sosial X.
Baca juga: Mental Pesepakbola Indonesia: Gaji Gede, Pacar Cantik, Bawa Orang Tua Umrah Sudah Puas
"Semoga Allah menerima umrahnya," tulis @GhostRMCF pada unggahan tersebut.
"Dia benar-benar telah berubah," tulis akun @phreshyogot di kolom komentar X.
"Hari ini saya menyelesaikan umrah saya juga. Saya berharap saya bisa melihatnya," tulis akun @nabil502_.
Kimpembe bukan pesepakbla muslim pertama yang pernah menjalani ibadah.
Pada tahun 2023 ini, cukup banyak pemain yang mengisi waktu liburnya dengan pergi umrah, terutama bintang-bintang top dunia yang 'hijrah' ke Liga Arab, seperti Sadio Mane, N'Golo Kante, hingga Karim Benzema.