Luka Modric dan Mantan Bek Liverpool Terancam Dipenjara Lima Tahun

Bintang Real Madrid, Luka Modric dan mantan bek Liverpool, Dejan Lovren, didakwa memberikan kesaksian palsu oleh jaksa Kroasia dan terancam penjara lima tahun.

Share:
article
Bola

www.sportcorner.id - Kabar buruk untuk Real Madrid dan timnas Kroasia menyusul sang kapten, Luka Modric, terancam hukuman penjara.

Modric dikenai dakwaan oleh Jaksa Kroasia pada Kamis 29 Juni 2023 karena memberikan keterangan palsu pada kasus persidangan soal korupsi sepakbola.

Selain Modric, mantan bek Liverpool, Dejan Lovren, juga terancam hukuman penjara. Keduanya menjadi saksi pada persidangan mantan petinggi Dinamo Zagreb, Zdravko Mamic pada 2017.

Pada persidangan itu, Modric dan Lovren dimintai kesaksian mengenai detail transfer keduanya dari klub juara Liga Kroasia tersebut.

Sebenarnya Modric pernah didakwa memberi kesaksian palsu pada 2018, tapi dakwaan itu kemudian dicabut karena kurangnya bukti. Sementara Lovren mengalami hal serupa pada 2019.

Namun, pada Kamis lalu jaksa dari Kota Osijek menuntut dua orang yang diduga kuat adalah Modric dan Lovren meski hanya menyebut tahun kelahiran mereka.

Sebagai informasi, Mamic dan tiga orang lainnya dinyatakan bersalah atas penyalahgunaan kekuasaan dan korupsi, yang merugikan Dinamo lebih dari 15 juta euro dan negara sebesar 1,5 juta euro.

Mereka menggelapkan uang melalui kesepakatan fiktif saat melakukan transfer pemain. Mamic disebut-sebut sebagai salah satu gembong penjahat di sepakbola negara Balkan tersebut.

Mamic saat ini buron dan diketahui bersembunyi di Bosnia. Ia didakwa masa tahanan selama enam setengah tahun.

Namun, bagi Modric dan Lovren yang didakwa memberi kesaksian palsu, keduanya terancam hukuman kurungan selama lima tahun.


Baca Juga

Gustavo Franca Persija/Hadi Febriansyah

Persija Jakarta Lepas Gustavo Franca

Jani Alaeddine Ajaraie usai Gabung Persija Jakarta

Alaeddine Ajaraie/Foto: Persija

Persija Gaet Amunisi Baru Lagi, Bomber Asal Maroko

Drawing ASEAN Hyundai Cup 2026/Foto: Kemenpora

Tanggapan AFF usai Undian ASEAN Hyundai Cup 2026

John Herdman

Tanggapan John Herdman Hasil Undian Piala AFF 2026