Link Live Streaming Liga 1 Barito Putera vs Dewa United, Pukul 15.30 WIB

Barito Putera mencoba menjauh dari kejaran tim zona degradasi.

Share:
Barito Putera vs Persebaya Surabaya Liga 1/Media Persebaya.
Bola
Barito Putera vs Persebaya Surabaya Liga 1/Media Persebaya.

www.sportcorner.id - Berikut link live streaming Liga 1 2024/2025 pekan ke-31 Barito Putera melawan Dewa United.

Pertandingan Barito Putera vs Dewa United akan berlangsung di Stadion Demang Lehman, Jumat (2/5/2025) pukul 15.30 WIB.

Laga ini diperkirakan akan berjalan dengan ketat. Apalagi Barito Putera membutuhkan kemenangan untuk menjauh dari kejaran tim zona degradasi.

Barito Putera berada di urutan ke-15 dengan 29 poin, hasil dari tujuh kali menang, delapan kali imbang dan 15 kali kalah.

Sedangkan Semen Padang, PSIS Semarang di urutan ke 16 dan 17. Semen Padang mengumpulkan 28 poin, dan PSIS Semarang 25 poin.

Baca juga: Persib Wajib Menang Lawan Malut United yang Tak Terkalahkan 12 Laga Terakhir

Laskar Pangeran Antasari ini ingin meraih kemenangan, setelah lima pertandingan tidak meraih hasil positif.

"Persiapan tim dalam pekan ini kami fokus pada kepercayaan diri pemain. itu penting karena dalam lima pertandingan kami tidak bisa menang," kata pelatih Barito Putera, Vitor Tinoco dikutip dari laman LIB.


Baca Juga

Pro League Futsal 2024/2025/ Media PFL

Jadwal & Link Live Streaming PFL 2024/2025 Pekan Kedelapan