Bukan Cuma Ko Hee-jin, Pemain Red Sparks Diundang ke Pernikahan Megawati

Ko Hee-jin dan pemain Red Sparks dikabarkan akan menghadiri acara pernikahan Megawati Hangestri dan Dio Novandra.

Share:
Megawati dan Ko Hee-jin/Foto: Sports Chosun
Olahraga
Megawati dan Ko Hee-jin/Foto: Sports Chosun

www.sportcorner.id - Ko Hee-jin dan pemain Red Sparks dikabarkan akan menghadiri acara pernikahan Megawati Hangestri dan Dio Novandra.

Megawati dan Dio menjalani prosesi akad nikah di Masjid Roudhotul Muchlisin, Kabupaten Jember, Jumat (4/7/2025).

Di acara akad tersebut, mantan rekan Megawati di Red Sparks, Giovanna Milana, hadir bersama pasangannya.

Tak hanya Giovanna, Megawati ternyata juga mengundang tim Red Sparks, termasuk pelatih Ko Hee-jin dan para pemain.

Ko Hee-jin dan para pemain Red Sparks diundang ke acara Ngunduh Mantu yang digelar minggu depan, Sabtu (12/7/2025) di Surabaya.

[Baca Juga: Megawati Hangestri Resmi Lanjutkan Karier di Liga Turki, Impiannya Terwujud]

Prosesi Ngunduh Mantu sendiri dalam adat jawa merupakan rangkaian acara pernikahan di pihak mempelai pria, setelah resepsi pernikahan di pihak mempelai perempuan.

"Kalau diundang, diundang (tim Red Sparks, red). Tetapi(undangan) itu untuk acara yang di Surabaya, Ngunduh Mantu," ujar tante Megawati, Ayun.


Baca Juga

Iga Swiatek/ X Wimbledon.

Iga Swiatek Raih Gelar Wimbledon untuk Pertama Kalinya

Timnas Voli Putra Indonesia/Foto: AVC

Hasil SEA V.League 2025 Indonesia vs Vietnam

Timnas Voli Putra Indonesia/Foto: AVC

Link Live Streaming SEA V-League Indonesia vs Vietnam