Osimhen Bertahan, Napoli Cari Pengganti Kim Min-jae

Rudi Garcia menegaskan Victor Osimhen bakal bertahan musim depan. Saat ini Partenopei berusaha mencari pengganti Kim Min-jae.

Share:
article
Bola

www.sportcorner.id - Pelatih Napoli, Rudi Garcia menegaskan Victor Osimhen bakal bertahan musim depan. Saat ini Partenopei berusaha mencari pengganti Kim Min-jae.

Di bursa transfer musim panas ini, nama Osimhen dikaitkan dengan banyak klub besar Eropa, mulai dari Manchester United hingga Bayern Muenchen.

Penampilan apik Osimhen musim lalu yang membawa Napoli Scudetto membuat banyak klub kepincut. Setelah ramai dikaitkan dengan banyak klub top Eropa, pemain asal Nigeria itu masih belum juga pindah.

Garcia, yang menggantikan posisi Luciano Spaletti, mengungkapkan bahwa Osimhen ingin bertahan bersama Napoli dan main di Liga Champions musim depan.

"Tentu saja saya sudah bicara dengan Osimhen. Saya bisa pastikan dia ingin bertahan di sini," ujar Garcia, dikutip dari Football Italia.

"Dia bahagia bersama kami dan masih ingin mencapai banyak hal bersama tim ini," katanya.

Lain halnya dengan Min-jae. Pemain asal Korea Selatan itu hampir dipastikan hengkang ke Bayern Muenchen.

"Setiap pelatih pasti ingin skuat lengkap secepatnya. Kami harus mencari sosok bek tengah," ucapnya.

"Klub sedang berusaha mendapatkannya. Kami punya beberapa opsi, tapi kami ingin mencari dengan hati-hati. Kami mengevaluasi setiap pilihan. Saya tak tergesa-gesar, karena saya punya tiga bek tengah," ungkapnya.


Baca Juga

Gustavo Franca Persija/Hadi Febriansyah

Persija Jakarta Lepas Gustavo Franca

Jani Alaeddine Ajaraie usai Gabung Persija Jakarta

Alaeddine Ajaraie/Foto: Persija

Persija Gaet Amunisi Baru Lagi, Bomber Asal Maroko

Drawing ASEAN Hyundai Cup 2026/Foto: Kemenpora

Tanggapan AFF usai Undian ASEAN Hyundai Cup 2026

John Herdman

Tanggapan John Herdman Hasil Undian Piala AFF 2026