Hasil Australia Open 2025: All Indonesian Finals di Ganda Putri

Indonesia dipastikan meraih satu gelar di Australia Open 2025 setelah tercipta All Indonesian Finals di ganda putri.

Share:
article
Bulutangkis

www.sportcorner.id - Indonesia dipastikan meraih satu gelar di Australia Open 2025 setelah tercipta All Indonesian Finals di ganda putri.

Dalam pertandingan yang digelar di Quaycentre, Sabtu (22/11/2025), Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari mengalahkan pasangan Jepang, Ririna Hiramoto/Kokona Ishikawa, 19-21, 21-11, dan 21-12.

Di pertandingan lain, Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum juga melangkah ke final usai mengalahkan Francesca Corbett/Jennie Gai (Amerika Serikat) 21-18, 21-19.

"Senang sekali, Puji Tuhan bisa menyelesaikan pertandingan hari ini dengan kemenangan. Pertama kali masuk final di Super 500 bagi kami," ujar Rachel.

"Terima kasih untuk semua dukungan yang sangat berarti, berkat doa dan dukungan ini kami bisa sampai di sini. Tapi kami belum akan berhenti, kami mau yang lebih lagi," katanya.

Rachel mengaku sudah siap menghadapi rekannya di final. Dia ingin meraih gelar juara walaupun lawan sesama pasangan Indonesia.

"Persiapan besok lawan mbak Ana dan Trias, karena sehari-hari bareng pastinya sudah tahu kebiasaan, begitu juga mereka. Di level ini, poin kritis harus benar-benar fokus. Tidak boleh lengah," ucapnya.

Sementara itu, Febi menilai, pertandingan melawan pasangan Jepang berlangsung seri terutama di game pertama.

"Gim pertama dan kedua poinnya kejar-kejaran dan memang setiap bertemu mereka selalu ramai mainnya. Tadi saya meyakinkan diri saya sendiri, nekat saja dan mati-matian," katanya.

"Gim kedua kami sempat tegang tapi alhamdulillah bisa tetap tenang, lebih yakin untuk bisa mengambil kemenangan," pungkasnya.


Baca Juga

Kerja Sama PBSI dan PT Perada Swara Productions/Foto: SportCorner.id

Daftar Peserta Seleksi Nasional PBSI

Seleksi Nasional PBSI 2026 Digelar 3–7 Februari

Kabid Binpres PBSI, Eng Hian/Foto: PBSI

Evaluasi PBSI Hasil di Indonesia Masters 2026

Malaysia Juara Umum di Indonesia Masters 2026

Hasil Indonesia Masters 2026: Jafar/Felisha Tumbang