Banyak Dilirik Klub Eropa, Kiper Dortmund Pilih Bertahan

Kiper asal Swiss, Gregor Kobel, diincar beberapa klub Eropa. Namun, dirinya masih ingin bertahan di Borussia Dortmund.

Share:
article
Bola

www.sportcorner.id - Kiper asal Swiss, Gregor Kobel, diincar beberapa klub Eropa. Namun, dirinya masih ingin bertahan di Borussia Dortmund.

Penggawa berusia 25 tahun tersebut adalah andalan Dortmund dan digadang-gadang akan menggantikan peran Marco Reus sebagai kapten tim.

Penampilan cukup memukau musim lalu membuat eks kiper Hoffenheim itu banyak dilirik klub top Eropa, seperti Chelsea, Manchester United, bahkan klub rival Bayern Muenchen.

Menanggapi hal tersebut, Kobel mengatakan dia tidak ada niatan untuk pergi dan merasa nyaman berada di BVB.

“Saya selalu mengatakan bahwa saya merasa nyaman di Dortmund. Itu tidak berubah,” kata Kobel melansir Get Football Germany.

Kabar terbaru mengungkapkan Die Borussen akan memperpanjang kontrak sang pemain yang berakhir pada 2026 nanti. Bahkan, mereka tidak segan menaikkan gajinya.

Meski absen pada tujuh laga musim lalu, Kobel mencatatkan 11 clean sheets dalam 27 pertandingan Bundesliga.

Total kebobolan sebanyak 32 gol menunjukkan bahwa kiper kelahiran kota Zurich itu mampu meminimalisir kebobolan dalam setiap pertandingan. Hal tersebut membuat BVB hampir meraih trofi Bundesliga musim lalu.

Kobel didatangkan pada musim panas 2021 dari Vfb Stuttgart dengan harga 15 juta Euro. Selama dua tahun Signal Iduna Park, dirinya berkontribusi dalam 75 pertandingan dengan total 26 clean sheets.

Penulis: Dinda Puspita Hervira


Baca Juga

Gustavo Franca Persija/Hadi Febriansyah

Persija Jakarta Lepas Gustavo Franca

Jani Alaeddine Ajaraie usai Gabung Persija Jakarta

Alaeddine Ajaraie/Foto: Persija

Persija Gaet Amunisi Baru Lagi, Bomber Asal Maroko

Drawing ASEAN Hyundai Cup 2026/Foto: Kemenpora

Tanggapan AFF usai Undian ASEAN Hyundai Cup 2026

John Herdman

Tanggapan John Herdman Hasil Undian Piala AFF 2026