Allegri Harap Pogba Segera Merumput Lagi

Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri berharap agar Paul Pogba segera kembali bertanding untuk Bianconeri.

Share:
article
Bola

www.sportcorner.id - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri berharap agar Paul Pogba segera kembali bertanding untuk Bianconeri.

Allegri menjelaskan bahwa Pogba bisa menjalani musim depan dengan kondisi yang bebas dari cedera.

“Pogba sudah berlatih penuh dari Selasa, setelah itu ia harus pulih,” kata pelatih berusia 56 tahun itu dilansir dari L’Equipe.

“Bisa menyiapkan dia bermain lagi dalam 20 hingga 30 hari akan seperti pembelian penting. Mungkin bukan sebagai starter tapi dari bangku cadangan,” ucap Allegri.

“Namun, kami harus optimistis dan berharap lututnya tidak kambuh lagi,” tambahnya.

Seperti yang diketahui, gelandang Prancis itu hampir menghabiskan musim 2022/23 di meja perawatan rumah sakit.

Hal tersebut lantaran dirinya mengalami cedera lutut sejak didatangkan dari Manchester United dengan berstatus bebas transfer.

Namun, kini Pogba sudah kembali berlatih bersama dengan skuat Si Nyonya Tua.

Kendati demikian, ia tetap tidak diikutsertakan dalam beberapa laga pramusim yang dilakoni oleh Juventus.

Laga tersebut ketika Juventus menghadapi Barcelona, AC Milan, dan Real Madrid beberapa waktu lalu.

Selama merumput bersama Juventus, Pogba hanya tampil dalam 10 pertandingan pada musim 2022/23.

Oleh karena itu, Allegri berharap agar Pogba bisa kembali menjalani musim baru dengan kondisi yang bebas dari cedera.


Baca Juga

Belum Puas, Persis Solo Rekrut Pemain Baru Lagi

Liga Champions

Hasil Undian Playoff Liga Champions

Kapten Persita Waspadai Semua Pemain Persija

Modal Positif Persija Jelang Lawan Persita

Lagi, Persis Solo Rekrut Amunisi Baru

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Persib Pantang Pandang Sebelah Mata Persis Solo

Lawan Persis Solo, Persib Tak Bawa Layvin Kurzawa

John Herdman Pantau Sesi Latihan Persija Jakarta

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso