Jelang Proliga 2024, 2 Tim Putra Ini Batal Bergabung?

Kabar kurang tidak enak datang dari tim sektor putra peserta Proliga 2024.

Share:
Surabaya Samator di Proliga
Olahraga
Surabaya Samator di Proliga

www.sportcorner.id - Kabar kurang tidak enak datang dari tim sektor putra peserta Proliga 2024.

Dua tim dikabarkan tidak bakal ambil bagian di ajang voli bergengsi ini. Mereka adalah Surabaya Samator dan Jakarta BNI 46.

Kepastian itu didapat melalui unggahan Instagram sportcaster Rama Sugianto pada Selasa, (6/2/2024).

Dalam unggahan tersebut, Rama mengatakan bahwasannya satu dari tim putra bersejarah panjang bakal absen di Proliga 2024.

"Kabarnya team Putra di Proliga 2024 akan berkurang 2 team, salah satunya team legend yg penuh sejarah tp masih ditunggu kelanjutannya," tulis Rama.

"Tapi satu team dari bank sudah pasti tidak berpartisipasi di Proliga 2024," tambahnya.

Baca juga: [Head to Head Red Sparks vs Pink Spiders: Megawati Baru 1 Kali Menang]

Pasalnya, Samator merupakan tim tersukses di Proliga.

Bagaimana tidak, mereka berhasil menyebat tujuh gelar juara sejak berlaga di Proliga edisi 2002 lalu.

Torehan tersebut menjadikan mereka sebagai tim dengan trofi terbanyak hingga saat ini.

Kendati begitu, belum diketahui secara pasti apakah kedua tim tersebut benar membatalkan diri menjadi peserta Proliga 2024.

Hingga artikel ini diterbitkan, baik pihak Samator Surabaya maupun Jakarta BNI 46 belum buka suara perihal pengunduran diri tersebut.


Baca Juga

Golden State Warriors 2025/IG Golden State.

Golden State Warrios Tantang Timberwolves di Semifinal NBA

Peraih MVP IBL All Star 2025, William Artino/Foto: IBL Indonesia

Daftar Peraih Penghargaan di IBL All Star 2025

Abraham Damar Grahita di laga Prawira Bandung vs Satria Muda (Foto: IBL Indonesia/iblindonesia.com)

Link Live Streaming IBL All Stars 2025

Gresik Petrokimia vs Popsivo Polwan di final four Porliga 2025/IG Moji

Jadwal Final Four Proliga 2025, Sabtu 3 Mei 2025

Jakarta Popsivo Polwan menang 3-1 atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di final four Proliga 2025 putri/foto: Vidio

Jadwal Hari Kedua Final Four Proliga 2025 Seri Solo