Korfball DKI Jakarta Siapkan Tim yang Kuat untuk PON 2028
PON XXII baru akan digelar pada 2028 di Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur. Tapi, Pengprov Korfball DKI Jakarta sudah mulai bersiap.
www.sportcorner.id - Pengurus Provinsi (Pengprov) Korfball DKI Jakarta kembali melanjutkan proses seleksi daerah (selekda) tahap kedua. Langkah ini merupakan bagian dari persiapan DKI menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) 2028 yang akan diselenggarakan di Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB). Proses seleksi ini digelar pada Jumat (2/5/2025) di Tifosi Sport Center, Jakarta Timur.
Selekda tahap kedua ini diikuti lebih dari 50 atlet muda. Baik putra maupun putri. Mereka berasal dari berbagai sekolah dan perguruan tinggi di Jakarta dan sekitarnya. Para peserta merupakan atlet kelahiran tahun 1998 hingga 2010 yang dianggap memenuhi syarat usia dan potensi untuk dibina sebagai bagian dari tim pelatda DKI Jakarta.
Sebelumnya, Pengprov Korfball DKI Jakarta telah menggelar seleksi tahap pertama pada 18 April 2025 di Tifosi Arena. Seleksi ini merupakan bagian dari proses panjang yang dirancang untuk mencari atlet-atlet terbaik yang akan memperkuat kontingen DKI Jakarta dalam cabang olahraga korfball pada ajang PON XXII.
Baca juga: Resmi! Wolfdogs Nagoya Berpisah dengan Pemain Voli Indonesia Rivan Nurmulki