Ada Dugaan Qatar "Kerjain" Timnas Indonesia Sebelum Pertandingan

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 melawan Qatar tak habis jadi perbincangan karena keputusan kontroversial wasit.

Share:
article
Pertandingan Grup A Piala Asia U-23 Antara Indonesia Melawan Qatar, Senin (15/4/2024)
Bola
Pertandingan Grup A Piala Asia U-23 Antara Indonesia Melawan Qatar, Senin (15/4/2024)

Wasit awalnya menyatakan pelanggaran dilakukan pemain Qatar. Tapi, pemain Qatar mendesak wasit menggunakan VAR. Setelah cukup lama melihat layar, wasit akhirnya memberikan penalti untuk Qatar.

Ada dugaan Qatar sudah berusaha mencurangi Indonesia sebelum kick-off. Hal ini diungkap oleh pelatih Shin Tae-yong.

[Baca Juga: Timnas U-23 Merasa Dicurangi Wasit, Ini yang Dilakukan Erick Thohir]

Pelatih asal Korea Selatan itu mengatakan, bus yang membawa pemain dari hotel ke stadion berbeda dari biasanya, khususnya dari sisi lamanya perjalanan.

"Kemarin satu hari sebelum pertandingan saat melakukan sesi familiarization di stadion, kami hanya membutuhkan tujuh menit perjalanan dari hotel ke stadion via bus," kata Shin Tae-yong, dalam jumpa pers usai pertandingan, Selasa (16/4/2024).

"Namun, tadi perjalanan mencapai 25 menit untuk ke stadion," ujarnya.

Hal serupa juga diungkapkan oleh penerjemah Shin Tae-yong, Jeong Seok-seo pada unggahannya di Story Instagram.

"Sudah diduga dari awal naik bus menuju ke stadium. 8 menit juga gak sampe ke stadium dari hotel, tapi diputar-putarin dulu baru ke stadium sampai kena waktu 15 menit lebih. Nice taktik Qatar," tulisnya.

[Baca Juga: Profil Saif Eldeen, Jago Diving Qatar yang Buat Jenner Dikartu Merah]


Baca Juga

Liga Champions

Hasil Undian Playoff Liga Champions

Kapten Persita Waspadai Semua Pemain Persija

Modal Positif Persija Jelang Lawan Persita

Lagi, Persis Solo Rekrut Amunisi Baru

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Persib Pantang Pandang Sebelah Mata Persis Solo

Lawan Persis Solo, Persib Tak Bawa Layvin Kurzawa

John Herdman Pantau Sesi Latihan Persija Jakarta

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso

Persis Solo Rekrut Pemain Anyar Lagi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Harapan Bojan Hodak untuk 2 Pemain Anyar Persib