Ini yang Buat Ernando Gacor di Adu Penalti, Tak Mau Buat STY Sedih

Ernando Ari berhasil membuat dua penyelamatan saat adu penalti. Timnas U-23 pun lolos ke semifinal Piala Asia U-23

Share:
article
Ernando Ari saat di Piala Asia U-23 Qatar/ Media PSSI
Bola
Ernando Ari saat di Piala Asia U-23 Qatar/ Media PSSI

"Sebelum saya menyelamatkan penalti, saya ingin membayar apa yang terjadi di turnamen AFF," kata Ernando Ari dalam konferensi pers usai pertandingan.

Menurut Ernando, ia tidak ingin membuat pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong kembali bersedih.

"Saya gagal mencetak gol dan membuat pelatih Shin sedih. Sekarag, saya membayarnya di turnamen ini. Saya sekarang bertekad untuk memberikan juara untuk pelatih Shin," ujar penjaga gawang dari Persebaya Surabaya ini.

Di semifinal, Timnas Indonesia U-23 masih menunggu pemenang antara Uzbekistan U-23 vs Arab Saudi U-23.

Pertandingan Uzbekistan vs Arab Saudi baru digelar, Jumat (26/4/2024) pukul 21.00 WIB.

Baca juga: Rating Pemain Timnas U-23 vs Korea Selatan: Struick Tertinggi!

Sedangkan untuk jadwal semifinal akan dimainkan pada, Senin (29/4/2024) pukul 21.00 di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa. 

Lolosnya Timnas Indonesia U-23 ke semifinal ini merupakan sejarah. Apalagi ini juga kali pertama Skuad Garuda mengikuti turnamen Piala Asia U-23. 

Timnas Indonesia U-23 lolos ke perempat final setelah menjadi runner up di Grup A di bawah Qatar.


Baca Juga

Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza

Pelatih Persija Kantongi Kekuatan Persebaya

Patrick Kluivert/Foto: Timnas Indonesia

Pemerintah Dukung PSSI Pecat Patrick Kluivert

Persebaya Surabaya

3 Fakta Menarik Jelang Duel Persebaya vs Persija

Logo Piala Dunia 2026/Foto: Istimewa

28 Negara Lolos ke Piala Dunia 2026 Per 15 Oktober