Hasil Toulon Cup 2024: Pantai Gading Gebuk Prancis 2 Gol Tanpa Balas

Prancis sebagai tuan rumah Toulon Cup 2024 telan pil pahit di laga perdana mereka kontra Pantai Gading, Senin (3/6/2024) malam WIB.

Share:
article
Berikut adalah link live streaming laga Grup A Toulon Cup 2024 antara Pantai Gading vs Arab Saudi pada Selasa (11/6/2024) pukul 22.30 WIB.
Bola
Berikut adalah link live streaming laga Grup A Toulon Cup 2024 antara Pantai Gading vs Arab Saudi pada Selasa (11/6/2024) pukul 22.30 WIB.

www.SportCorner.id - Prancis sebagai tuan rumah Toulon Cup 2024 telan pil pahit di laga perdana mereka kontra Pantai Gading, Senin (3/6/2024) malam WIB.

Bermain di Stade Jules-Ladoumegue, Massy, Les Bleus ditumbangkan Les Elephants 0-2.

Status host sekaligus tim tersukses di Tournoi Maurice Revello, nama lain Toulon Cup, dengan 13 trofi membuat Prancis sebenarnya jadi favorit.

Hanya saja Pantai Gading mampu membuktikan jika mereka tetap layak disegani.

Juara edisi 2010 tersebut bermain efektif. Meski hanya kebagian 42% penguasaan bola namun 13 tembakan dengan enam tepat sasaran berhasil dilepas.

Baca juga: Hasil Toulon Cup 2024: Pecundangi Korsel, Arab Saudi Petik Hasil Manis

Angka tersebut jauh ungguli Prancis yang hanya memproduksi delapan tembakan dengan akurasi sekitar 33% saja.

Pantai Gading berhasil membuka keunggulan di menit ke-37 lewat Gilbert Yao Bandama Junior.

Pemain 17 tahun milik Racing Club Abidjan tersebut membawa negaranya memimpin 0-1 hingga waktunya turun minum.

Di babak kedua giliran Christ Wawa yang mencetak gol untuk Pantai Gading tepatnya di menit ke-63.

Skor 0-2 kemudian bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Prancis gagal membalas sekalipun wasit memberi tambahan waktu nyaris 10 menit.


Baca Juga

Kapten Persita Waspadai Semua Pemain Persija

Modal Positif Persija Jelang Lawan Persita

Lagi, Persis Solo Rekrut Amunisi Baru

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Persib Pantang Pandang Sebelah Mata Persis Solo

Lawan Persis Solo, Persib Tak Bawa Layvin Kurzawa

John Herdman Pantau Sesi Latihan Persija Jakarta

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso

Persis Solo Rekrut Pemain Anyar Lagi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Harapan Bojan Hodak untuk 2 Pemain Anyar Persib

Sekjen PSSI, Yunus Nusi

PSSI Gelar Rapat Darurat Bahas Insiden di Liga 4