Link Live Streaming Proliga 2024: Bhayangkara vs Palembang Bank Sumsel

Jakarta Bhayangkara Presisi bakal berhadapan dengan Palembang Bank SumselBabel di laga lanjutan Proliga 2024 pekan ketujuh.

Share:
Armin Afshin (nomor 1) bermain di Proliga 2024 bersama Palembang Bank Sumsel Babel/foto: IG Palembang Bank SB.
Olahraga
Armin Afshin (nomor 1) bermain di Proliga 2024 bersama Palembang Bank Sumsel Babel/foto: IG Palembang Bank SB.

www.sportcorner.id - Jakarta Bhayangkara Presisi bakal berhadapan dengan Palembang Bank SumselBabel di laga lanjutan Proliga 2024 pekan ketujuh.

Pertandingan tersebut digelar di GOR Tripadu Ahmad Yani, Pontianak, Jumat (21/6/2024) dan akan dimulai pukul 18.30 malam WIB.

Tim voli putra Palembang Bank SumselBabel menjadi tim favorit di laga kali ini.

Sebab, mereka merupakan tim penghuni peringkat kedua klasemen sementara Proliga 2024 dengan mengoleksi 21 poin.

Bank SumselBabel telah mencatatkan delapan kemenangan dan dua kekalahan dalam 10 laga Proliga yang telah berlangsung.

Baca juga: [Keok dari Jakarta BIN, Elektrik PLN Gagal ke Final Four Proliga?]

Sementara itu Bhayangkara Presisi menempati posisi keempat dengan koleksi 17 poin.

Bhayangkara membukukan enam kemenangan dan empat kekalahan dalam 10 laga yang telah dilakoni.

Menilik head to head kedua tim, Jakarta Bhayangkara unggul dengan mencatatkan dua kemenangan dari tiga laga melawan Bank SumselBabel.

Sedangkan Bank SumselBabel baru satu kali mengalahkan Jakarta Bhayangkara Presisi dalam kompetisi Proliga.

Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada 27 April 2024 lalu, di mana Bank SumselBabel menang 3-1 atas Jakarta Bhayangkara Presisi.

Baca juga: [Skandal Ryan Garcia, Petinju Problematik yang Kini Memutuskan Pensiun]


Baca Juga

Abraham Damar Grahita di laga Prawira Bandung vs Satria Muda (Foto: IBL Indonesia/iblindonesia.com)

Link Live Streaming IBL All Stars 2025

Gresik Petrokimia vs Popsivo Polwan di final four Porliga 2025/IG Moji

Jadwal Final Four Proliga 2025, Sabtu 3 Mei 2025

Jakarta Popsivo Polwan menang 3-1 atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di final four Proliga 2025 putri/foto: Vidio

Jadwal Hari Kedua Final Four Proliga 2025 Seri Solo

Jakarta Pertamina Enduro menang 3-1 atas Jakarta Elektrik PLN di final four Proliga 2025/foto: IG Moji Sport

Jadwal Final Four Proliga 2025 Putaran Ketiga di Solo