Mobil Listrik Mercedes Meledak di Korea Selatan

Akibat meledaknya Mercedes-Benz EQE, 21 orang dilarikan ke rumah sakit dan merusak 70 kendaraan di lokasi kejadian.

Share:
Mercedes EV Meledak- KOREA TIMES
Otomotif
Mercedes EV Meledak- KOREA TIMES

www.SportCorner.id - Sebuah mobil listrik Mercedes-Benz EQE dikabarkan meledak di sebuah parkiran kompleks apartemen di Korea Selatan. Dari peristiwa ini dikabarkan 21 orang dilarikan ke rumah sakit dan merusak 70 kendaraan lainnya di lokasi kejadian.

Peristiwa yang terjadi di Incheon, Kamis (1/8) di Korea Selatan ini terekam oleh CCTV yang ada di lahan parkir bawah tanah. Mobil naas yang tidak dalam kondisi sedang mengisi daya itu awalnya mengeluarkan asap putih yang diduga dari baterai sedan tersebut.

Tidak berapa lama, tiba-tiba sedan EQE itu meledak dan menimbulkan kobaran api yang kemudian langsung merambat ke sejumah kendaraan yang berada di sekitarnya.

Baca juga: Tesla Larang Trik Handuk Basah untuk Percepat Pengisian Daya

Dinas pemadam kebakaran Incheon menyatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 06:15 pagi waktu setempat di lantai basement pertama kompleks apartemen tersebut.

Untuk menanggulangi kebakaran itu, mereka menurunkan sebanyak 177 personel darurat dan 80 unit peralatan ke lokasi kejadian. Menurut media setempat, butuh sekitar 8 jam untuk menjinakkan si jago merah.

Mercedes EV Meledak- CCTV Footage - KOREA JOOANG DAILY


Baca Juga

Area test drive BYD dan Denza di PEVS 2025. (BYD)

BYD dan Denza Hadirkan Inovasi Elektrifikasi di PEVS 2025

Jetour X70 Plus. (Jetour)

Jetour Sapa Konsumen Berjiwa Muda di Kota Bandung

Pembukaan PEVS 2025. (Dyandra)

Periklindo Electric Vehicle Show 2025 Resmi Dibuka!

Jangan sembarangan memperlakukan mobil dengan cat putih. (Picjumbo)

7 Tips Merawat Mobil Warna Putih Agar Tetap Kinclong

Jetour G700. (Jetour)

Jetour Siap Kembangkan Mobil Sistem Super Hybrid dan Amfibi

Salah satu mobil terbang di pameran Shanghai Auto Show 2025. (Antara)

Shanghai Auto Show 2025 Tampilkan Ragam Mobil Terbang Canggih

Pertumbuhan baterai kendaraan listrik dan solusi penyimpanan energi ramah lingkungan. (Rubi)

Battery Show Indonesia Hadirkan Ekosistem Energi Berkelanjutan

Jetour memperluas jangkauan pasarnya hingga 67 negara. (Bagus)

Begini Strategi Bisnis Jetour Mendekatkan Diri dengan Konsumen

Pameran kendaraan listrik tahunan PEVS 2025. (Dyandra)

PEVS 2025 Diharap Dorong Pertumbuhan Mobil Listrik Nasional