Bernasib Sama dengan PSS, Berikut Klub yang Dapat Pengurangan 3 Poin

PSS Sleman mendapatkan pengurangan tiga poin karena permasalahan di tahun 2018 terkait kasus suap.

Share:
article
PSS Sleman Liga 1 2024/2025/ X PSS Sleman
Bola
PSS Sleman Liga 1 2024/2025/ X PSS Sleman

www.sportcorner.id - PSS Sleman memulai kompetisi Liga 1 2024/2025 dengan minus 3 poin. Pengurangan poin tersebut dilakukan setelah sidang Komite Displin (Komdis).

Komdis PSSI menggelar sidang pelanggaran dislpin atas kasus yang terjadi di PSS Sleman pada (6/11/2018).

"Bahwa putusan Pengadilan Negeri Sleman tertanggal 25 April 2024, tentang tindak pidana suap kepada perangkat pertandingan yang bertugas pada pertandingan antara PSS Sleman melawan Madura FC pada tanggal 06 November 2018," bunyi yang tertera dalam salinan Keputusan Komite Disiplin PSSI.

Atas pelanggaran tersebut, PSSI menghukum PSS Sleman pengurangan 3 poin pada penampilan Super Elja Jawa di Liga 1 2024/2025 dan hukuman denda Rp150 juta.

PSS pun saat ini berada di dasar klasemen sementara Liga 1 2024/2025 dengan minus tiga poin.

Baca juga: Update SUGBK Jelang Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia

PSS Sleman memulai kompetisi Liga 1 musim ini dengan melawan Persebaya Surabaya.

Bermain di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (11/8/2024) Persebaya menang 1-0 atas PSS.

Satu-satunya gol di pertandingan tersebut dicetak oleh Bruno di menit ke-78.

Sementara itu, kasus pengurangan poin ini juga pernah terjadi di sepakbola Indonesia. Ketika itu ada tujuh klub dari Liga 1 dan Liga 2 yang dikurangi poinnya.


Baca Juga

Persebaya Surabaya

3 Fakta Menarik Jelang Duel Persebaya vs Persija

Logo Piala Dunia 2026/Foto: Istimewa

28 Negara Lolos ke Piala Dunia 2026 Per 15 Oktober

Patrick Kluivert/Foto: SportCorner.id/Fachri Ghozali

Kapan PSSI Bahas Masa Depan Patrick Kluivert?

Patrick Kluivert/Foto: Timnas Indonesia

Tunggu Apa Lagi? Pecat Patrick Kluivert dkk