Tiga Kali MotoGP Mandalika, Juaranya Selalu Beda

Sudah tiga kali MotoGP Mandalika digelar. Tapi, pemenang balapan selalu berbeda.

Share:
Suasana saat berlangsungnya MotoGP Mandalika, 28 September (germax33)
MotorSports
Suasana saat berlangsungnya MotoGP Mandalika, 28 September (germax33)

www.sportcorner.id - Sudah tiga kali MotoGP Mandalika digelar. Tapi, pemenang balapan selalu berbeda.

MotoGP Mandalika memulai debutnya di tahun 2022. Artinya, penyelenggaraan MotoGP seri Indonesia sudah memasuki tahun ketiga.

Di MotoGP Mandalika 2024, balapan berhasil dimenangkan pembalap Pramac Racing, Jorge Martin.

Posisi kedua ditempati oleh pembalap rookie dari Red Bull GasGas Tech3, Pedro Acosta, disusul Francesco Bagnaia.

Uniknya, ada sembilan pembalap yang crash di MotoGP Mandalika 2024 dan tidak bisa menyelesaikan balapan.

[Baca Juga: Hasil MotoGP Mandalika: 9 Pembalap Crash, Mandalika Sulit Ditaklukkan?]

Dua dari sembilan pembalap yang mengalami crash adalah Marc Marquez dan Alex Marquez.

Hasil balapan hari ini membuat selisih antara Jorge Martin dan Francesco Bagnaia menjadi 21 poin.

Jorge Martin sementara masih memimpin klasemen MotoGP 2024 dengan koleksi 366 poin, sementara Bagnaia di bawahnya dengan 345 poin.

Rekan Bagnaia di Ducati Lenovo, Enea Bastianini, ada di peringkat ketiga dengan 291 poin.

Dengan keberhasilan Martin menjadi juara di MotoGP Mandalika 2024, artinya tak ada pembalap dominan.


Baca Juga

Wahyu Nugroho saat tampil di seri 2 ARRC 2025 di sirkuit Sepang Malaysia/ Yamaha Indonesia

Jadwal ARRC 2025 Seri 3, Pembalap Yamaha Siap Unjuk Gigi

Berikut adalah hasil balapan Formula 1 (F1) GP Inggris 2024 yang digelar Sabtu (7/7/2024) malam WIB dimana Lewis Hamilton keluar sebagai pemenang di kandang.

Jadwal F1 GP Inggris 2025, Mampukah Lewis Hamilton Naik Podium?