Alasan Pilih Mitsubishi Pajero Sport: Mesin Tangguh & Fitur Safety yang Lengkap

Ada banyak alasan konsumen memilih menggunakan Mitsubishi Pajero Sport. Salah satunya adalah ketangguhan mesin dan fitur safety yang lengkap.

Share:
Otomotif

www.sportcorner.id - Ada banyak alasan konsumen memilih menggunakan Mitsubishi Pajero Sport. Salah satunya adalah ketangguhan mesin dan fitur safety yang lengkap.

Kali ini Mitsubishi Motors hadir dengan Mitsubishi New Pajero Sport mengusung konsep Mitsubishi Motors-ness dengan teknologi terkini di semua aspeknya. Dari segi estetis, model ini memiliki desain eksterior yang lebih menarik yang membedakannya dari kompetitor di kelasnya.

Dengan grille depan hexagonal dan bumper depan serta belakang yang didesain ulang menjadikan penampilannya yang lebih tegas dan berkarakter.

Desain baru untuk alloy wheel hingga 18-inch dengan pilihan monotone dan two-tone dan memberikan kesan tersendiri yang menambah daya tarik penampilan model ini.

Salah satu konsumen Mitsubishi Pajero Sport, Riyzal Bahdari mengatakan, ketangguhan mesin, keamanan, dan kenyamanan menjadi alasan dibalik memilih Mitsubishi New Pajero Sport.

"Alasan utama saya memilih Pajero Sport karena ketangguhan mesin dan suspensinya, dilengkapi juga dengan fitur safety yang lengkap," ujar Riyzal.

"Mobil ini nyaris tanpa kendala menemani saya dan keluarga menjelajahi alam Indonesia yang luar biasa indah baik di jalanan perkotaan, pedesaan, pegunungan, pantai, bahkan di medan offroad," katanya.

Selain ketangguhan, keamanan, dan kenyamanan, alasan Riyzal memakai Mitsubishi Pajero Sport adalah masalah efisiensi.

"Perawatan Pajero Sport Dakar 4x4 saya sangat mudah dan biayanya terbilang terjangkau. Setiap 10 ribu kilometer saya cukup ke bengkel resmi Mitsubishi Motors, untuk ganti oli mesin, filter udara, filter solar, dan sebagainya," ungkapnya.


Baca Juga

Pengendara motor melawan arus jalan. (Korlantas Polri)

Sanksi Tegas dan Denda untuk Pengendara yang Lawan Arus

Ilustrasi. (Korlantas Polri)

Polri Hentikan Tilang Manual Mulai Akhir Januari 2025

Ilustrasi. (Mental Floss)

Ketahui Cara Memutar Setir Mobil yang Benar

Ilustrasi. (Jetour)

Gaikindo Pasang Target Jualan 900 Ribu Mobil di 2025

Suzuki Baleno. (Cars.co.za)

Suzuki Siap Hadirkan Produk Anyar Semester Awal 2025

Posisikan tangan Anda mirip dengan posisi angka jam 9 dan 3. (Mental Floss)

Cara Memegang Setir Mobil yang Benar Kunci Aman Berkendara

Jetour X70 Plus. (Jetour)

Penjualan Global Meningkat, Jetour Optimis Masuk Pasar Indonesia

Ilustrasi. (MotoDeal)

5 Trik Mudah Menegakkan Sepeda Motor yang Jatuh

Supercar GAC G-Force dirancang oleh desainer eksterior GAC Milano. (Aion)

Supercar Konsep G-Force Terinspirasi dari Video Game

Aerox Track Day di lintasan Sirkuit Sentul Karting. (Yamaha)

Intip Sensasi Berkendara Aerox Alpha di Lintasan Sirkuit

Ilustrasi. (Bagus)

Yuk Mengenal Apa Itu Opsen Pajak Kendaraan Bermotor