Ingin Latih Mbappe, Sinyal Zidane Balik ke Madrid Lagi?

Zinedine Zidane mengaku tertarik melatih Kylian Mbappe. Sinyal kembali latih Real Madrid lagi?

Share:
article
Bola

www.sportcorner.id - Zinedine Zidane mengaku tertarik melatih Kylian Mbappe. Sinyal kembali latih Real Madrid lagi?

Masa depan Mbappe bersama PSG masih abu-abu. Pemain asal Prancis itu menegaskan tak ingin mengaktifkan perpanjangan kontrak satu tahun hingga 2025.

Artinya, kontrak Mbappe akan habis di 2024. Andai PSG menahannya, maka mereka akan kehilangan eks pemain AS Monaco itu secara gratis. Dengan demikian, Les Parisiens harus melepasnya sebelum bursa transfer musim ini ditutup.

Kabarnya Real Madrid berusaha untuk mendapatkan Mbappe setelah dua musim lalu gagal. Saat itu Mbappe memutuskan memperpanjang kontrak ketimbang pindah ke Santiago Bernabeu.

Zidane, yang saat ini masih menganggur, mengaku tertarik melatih Mbappe.

"Ketika Anda seorang pelatih dan ada pemain seperti dia, tentu saja Anda ingin melatihdia. Banyak hal bisa terjadi. Mungkin saja terjadi suatu hari nanti," ujar Zidane, dikutip dari Marca.

"Dia adalah pemain yang mewakili kebanggaan Prancis. Saya mengagumi apa yang dia lakukan. Dia pemain hebat dan kuat," katanya.

Jika Mbappe benar-benar pindah ke Madrid, artinya Zidane harus balik lagi melatih Los Blancos untuk ketiga kalinya. Terakhir, dia mengundukan diri sebagai juru racik El Real di 2021.


Baca Juga

Liga Champions

Hasil Undian Playoff Liga Champions

Kapten Persita Waspadai Semua Pemain Persija

Modal Positif Persija Jelang Lawan Persita

Lagi, Persis Solo Rekrut Amunisi Baru

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Persib Pantang Pandang Sebelah Mata Persis Solo

Lawan Persis Solo, Persib Tak Bawa Layvin Kurzawa

John Herdman Pantau Sesi Latihan Persija Jakarta

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso

Persis Solo Rekrut Pemain Anyar Lagi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Harapan Bojan Hodak untuk 2 Pemain Anyar Persib