Emil Audero Lebih Pilih Inter Milan ketimbang Juventus, Kenapa?

Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi, mengaku lebih memilih pengalamannya bersama Inter Milan ketimbang Juventus. Apa alasannya?

Share:
article
Penjaga gawang Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi/Muhammad Fachri Gozali/SportCorner.id
Bola
Penjaga gawang Timnas Indonesia, Emil Audero Mulyadi/Muhammad Fachri Gozali/SportCorner.id

Hal ini disampaikan kiper kelahiran Mataram itu, di mana ia juga merasa bersyukur bisa meraih gelar bersama dua tim hebat Italia.

“Saya cukup beruntung bisa berbagi momen di lapangan dan tidak hanya dengan (tim) juara yang luar biasa,” kata Emil Audero saat diwawancarai Corriere dello Sport.

“Gelar juara bersama Inter berbeda, tim yang sangat kuat dan kompak. Dengan Nicolo Barella dan Federico Dimarco, kami telah bersama di U-15,” lanjutnya.

Diyakini, Emil Audero memilih Inter Milan ketimbang Juventus karena ia merasakan menit bermain saat meraih Scudetto lebih banyak bersama Nerazzurri ketimbang Bianconeri.

[Baca Juga: Fakhri Husaini: Jangankan Korsel, Jepang Saja Pernah Kita Libas!]

Saat meraih tiga gelar Scudetto selama tiga musim beruntun atau Threepeat, Emil Audero hanya tampil sekali, yakni di Serie A musim 2016/2017.

Sementara itu saat meraih Scudetto bersama Inter Milan, Emil Audero tercatat tampil sebanyak empat kali, meski dirinya hanya bertahan semusim di Giuseppe Meazza.

Selama membela Juventus, ia lebih banyak mencatatkan penampilan bersama tim Primavera atau tim akademi, dengan total 74 penampilan di segala ajang.


Baca Juga

Kapten Persita Waspadai Semua Pemain Persija

Modal Positif Persija Jelang Lawan Persita

Lagi, Persis Solo Rekrut Amunisi Baru

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Persib Pantang Pandang Sebelah Mata Persis Solo

Lawan Persis Solo, Persib Tak Bawa Layvin Kurzawa

John Herdman Pantau Sesi Latihan Persija Jakarta

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso

Persis Solo Rekrut Pemain Anyar Lagi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Harapan Bojan Hodak untuk 2 Pemain Anyar Persib

Sekjen PSSI, Yunus Nusi

PSSI Gelar Rapat Darurat Bahas Insiden di Liga 4