Link Live Streaming Liga 1 Persis vs Dewa United, Pukul 19.00 WIB

Persis Solo membutuhkan tiga poin agar menjauh dari zona degradasi.

Share:
Malut United berhasil menang 2-1 atas Dewa United dalam lanjutan Liga 1 2024/2025/foto: Ofisial Malut United
Bola
Malut United berhasil menang 2-1 atas Dewa United dalam lanjutan Liga 1 2024/2025/foto: Ofisial Malut United

www.sportcorner.id - Berikut ini link live streaming Pekan ke-33 Liga 1 2024/2025 Persis Solo melawan Dewa United.

Pertandingan Persis Solo vs Dewa United akan berlangsung di Stadion Manahan Solo, Sabtu (17/5/2025) pukul 19.00 WIB.

Persis Solo membutuhkan tambahan tiga poin agar menjauh dari kejaran tim yang berada di zona degradasi.

Persis kini berada diperingkat ke-14 dengan 35 poin. Sedangkan tim yang berada di peringkat ke-16 (zona degradasi) memiliki poin 32.

Artinya Persis Solo hanya unggul tiga poin.

"Ini pertandingan terakhir kami di kandang pada musim ini dan menjadi pertandingan yang paling penting untuk musim ini. Saya harap para pemain bisa melakukan yang lebih baik untuk menutup pertandingan musim ini dengan satu hasil yang baik," kata Pelatih Persis, Ong Kim Swee, dikutip dari laman LIB.

Baca juga: Tanggapan Arema FC usai Dihukum oleh Komdis PSSI

"Dari segi persiapan, kami tidak ingin memikirkan hasil pertandingan yang lainnya. Yang terpenting bagi kami sekarang adalah melakukan persiapan maksimal untuk pertandingan melawan Dewa United," ujar dia.


Baca Juga

PSM Makassar/X PSM Makassar.

Link Live Streaming Barito Putera vs PSM, Pukul 15.30 WIB

Arema FC vs Persik Kediri/Media Arema.

Tanggapan Arema FC usai Dihukum oleh Komdis PSSI