Usai Sabet Scudetto Liga Italia, Napoli Berpeluang Dibela Bintang Man City

Napoli memiliki peluang mendatangkan bintang Manchester City, Kevin De Bruyne, di bursa transfer musim panas 2025.

Share:
Pemain Manchester City berkumpul. (Foto: Instagram/mancity)
Bola
Pemain Manchester City berkumpul. (Foto: Instagram/mancity)

Sebagai informasii, Kevin De Bruyne menandatangani kontrak dengan durasi 4 tahun pada 2021 lalu. Artinya, masa bakti sang pemain di Man City berakhir 30 Juni 2025.

Dilansir dari La Gazzetta dello Sport, Napoli sudah mengadakan pembicaraan dengan Kevin De Bruyne, walaupun jendela bursa transfer belum dibuka.

Hasilnya, Napoli mampu mencapai kesepakatan pribadi dengan pemain kelahiran Drongen pada 28 Januari 1991 tersebut.

Keadaan itu tidak terlepas dari persetujuan yang diberikan oleh De Bruyne, setelah Napoli mampu menggondol trofi Liga Italia musim ini.

[Baca juga: Usai Tinggalkan Palermo, Emil Audero Bakal Didepak Como]

"De Bruyne telah memberikan persetujuan pribadinya untuk pindah ke Napoli setelah kontraknya dengan Man City berakhir," dikutip dari Football Italia.

Apabila berhasil merealisasikan kedatangan Kevin De Bruyne, maka lini tengah Napoli bakal bertambah lebih kuat dari musim sebelumnya.

Pasalnya, Kevin De Bruyne merupakan sosok dibalik keberhasilan Man meraup 6 trofi Liga Inggris, 1 Liga Champions, dan 2 Piala FA.

Il Partenopei, julukan Napoli, juga bisa menduetkan Kevin De Bruyne dengan mantan gelandang Manchester United, Scott McTominay.

Scott McTominay berperan nyata saat menjadi penentu Napoli merai Scudetto Liga Italia musim ini, dengan menyumbangkan 1 gol di laga penentuan melawan Cagliari.


Baca Juga

Emil Audero bermain untuk Palermo di Serie B 2024/2025/foto: IG Emil Audero.

Usai Tinggalkan Palermo, Emil Audero Bakal Didepak Como

Arema FC vs Persik Kediri/Media Arema.

Kalah dari Semen Padang, Arema FC Akui Kurang Beruntung