Susunan Pemain FC Copenhagen vs Nordsjaelland: Kevin Diks Masuk Skuad!
Susunan Pemain FC Copenhagen vs Nordsjaelland di laga terakhir Playoff Superliga Denmark 2024/2025, Minggu (25/5/25), di mana Kevin Diks masuk ke dalam skuad.
Terlepas dari tampil atau tidaknya Kevin Diks, FC Copenhagen membutuhkan kemenangan atas Nordsjaelland untuk mengunci gelar juara Superliga Denmar 2024/2025.
Saat ini, FC Copenhagen hanya unggul satu poin dari FC Midtjylland di tangga klasemen Playoff Superliga Denmark 2024/2025.
Dengan satu pertandingan tersisa ini, The Lions diwajibkan menang atas Nordsjaelland, mengingat FC Midtjylland akan menghadapi lawan mudah, yakni Randers FC.
Di atas kertas, peluang FC Copenhagen menang cukup terbuka. Pasalnya di lima laga terakhirnya, The Lions tak pernah kalah dengan empat kemenangan dan satu hasil imbang.
Di sisi lain, Nordsjaelland justru telah menelan dua kekalahan, satu hasil imbang, dan hanya meraih dua kemenangan di lima laga terakhirnya.
[Baca Juga: Klub dengan Jumlah Penonton Terbanyak di Liga 1 2024/2025: Persija di Puncak!]
Berkaca dari Head to Head pun, FC Copenhagen punya catatan apik dengan mengoleksi dua kemenangan dari lima pertemuan terakhirnya.
Hanya saja, The Lions harus hati-hati karena Nordsjaelland juga mampu meraih dua kemenangan di lima pertemuan terakhir kedua tim.
Susunan Pemain:
FC Copenhagen (4-4-2)
Ramaj; Huescas, Pereira, Hatzidiakos, Lopez; Froholdt, Delaney, Larsson, Achouri; Cornelius, Elyounoussi.