Hasil Final Liga 4 2024/2025 Persika Karanganyar vs Tri Brata Rafflesia

Berikut hasil pertandingan antara Persika Karanganyar vs Tri Brata Rafflesia di final Liga 4 2024/2025, Selasa (27/5/2025). Laga berakhir dengan skor 3-2.

Share:
Tri Brata Rafflesia keluar sebagai juara Liga 4 2024/2025 putaran nasional usai kalahkan Persika Karanganyar/foto: PSSI TV
Bola
Tri Brata Rafflesia keluar sebagai juara Liga 4 2024/2025 putaran nasional usai kalahkan Persika Karanganyar/foto: PSSI TV

Jalannya Pertandingan

Tri Brata unggul lebih dulu melalui gol Iqbal Tri pada menit ke-13. Berawal dari serangan balik cepat, bola dibawa Iqbal Tri ke sisi kanan. Ia kemudian melepaskan sepakan keras yang tak dapat dihalau oleh kiper Persika.

Selang lima menit kemudian, Tri Brata kembali menggandakan keunggulan. Lagi-lagi melalui serangan balik cepat yang dieksekusi dengan sangat efisien oleh Iqbal Tri.

Dalam posisi tertinggal dua gol, Persika Karanganyar harus menelan pil pahit setelah mereka kehilangan satu pemain di menit ke-35.

Adalah Aan Aris yang harus mandi lebih cepat setelah menerima kartu kuning kedua yang berujung kartu merah.

[Baca juga: Hasil dan Klasemen Akhir Grup A Liga 4 Babak 8 Besar: Tri Brata Lolos ke Final]

Tri Brata sempat menggetarkan gawang Persika di menit ke-42, tapi gol tersebut dianulir setelah terjadi offside lebih dulu.

Satu menit jelang babak pertama berakhir, Persika dapat hadiah penalti setelah terjadi handball di kotak terlarang.

Rizqi Fauzano yang jadi eksekutor berhasil menyelesaikan tugasnya dengan baik dan mengubah kedudukan menjadi 2-1.

Kedudukan 2-1 untuk keunggulan Tri Brata bertahan hingga kedua tim turun minum di babak pertama.

Meski kalah jumlah pemain, Persika tetap menampilkan permainan terbuka dan sering memberikan ancaman ke pertahanan Tri Brata.


Baca Juga

Tri Brata Rafflesia vs Persika Karanganyar Liga 4 2025/Laman PSSI.jpg

Daftar 8 Tim yang Promisi ke Liga 3 Musim Depan

Tiga Pemain Asing Tinggalkan Bali United

Ricky Kambuaya Timnas Indonesia di Bali/X Timnas Indonesia.

Beckham Putra Bicara Soal Persaingan di Timnas Indonesia

Real Betis 2025/X Real Betis.

Head to Head Real Betis vs Chelsea, Siapa yang Unggul?

Beckham Putra (Foto: Instagram Beckham Putra)

Cerita Beckham Putra Mendapat Panggilan Timnas Indonesia