Main di SUGBK, Pelatih China Ingatkan Anak Asuhnya Soal Ini

Pelatih Timnas China ingatkan anak asuhnya untuk menjaga fokus dan konsentrasi.

Share:
Timnas China / Instagram China Football Assosiation
Bola
Timnas China / Instagram China Football Assosiation

"Seperti yang saya bilang, pemain saya harus konsentrasi dan fokus untuk hasil terbaik," imbuh dia.

Timnas Indonesia saat ini berada di peringkat keempat klasemen Grup C dengan 9 poin.

Sedangkan China di dasar klasemen memiliki 6 poin, dari delapan pertandingan yang sudah dimainkan.

"Ini laga yang sangat penting bagi kami karena persaingannya sangat ketat, dan saya harap semua pemain menampilkan penampilan sempurna nanti," ujar dia menambahkan.

Baca juga: Reaksi Erick Thohir Ketika Menpora Tidak Hadir di Kongres Biasa PSSI 2025

"Di grup ini memang sangat kompetitif, Jepang, Arab Saudi, Australia kandidat yang kuat. Tapi Bahrain, Indonesia dan China punya ekspektasi tinggi untuk lolos ke Piala Dunia 2026," katanya.

Di sisi lain, di Grup C memang baru Jepang saja yang telah memastikan lolos ke Piala Dunia 2026.

Sedangkan sisa satu tiket masih diperebutkan oleh Australia, Arab Saudi dan Indonesia.

"Kami ingin mengucapkan selamat ke Jepang, karena sudah lolos, akan tetapi tim-tim lain yang ada di grup ini punya peluang yang sama untuk lolos," ujar dia.


Baca Juga

Penjaga gawang Timnas Indonesia, Emil Audero/Instagram

Resmi Gabung Cemonese, Emil Audro Comeback ke Serie A

Persija Jakarta/ Media Persija Jakarta

Kata Mauricio Souza usai Laga Ujicoba Persija vs Arema FC

Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Piala AFF U-23/Sportcorner/Muhammad Fahri Gozali.

Head to Head Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam U-23

Jalannya pertandingan Liga 1 antara Persija vs Arema. (Foto: Instagram/persija)

Link Live Streaming Launching Tim Persija & Ujicoba vs Arema