Timnas China Siap Tempur, Zhang Yuning Waspadai Kekuatan Garuda

Penyerang Timnas China, Zhang Yuning, menaruh respek besar kepada Timnas Indonesia menjelang pertemuan penting di Grup C

Share:
Pemain Timnas China, Zhang Yuning. (Foto: Instagram/yuningzhang.zyn)
Bola
Pemain Timnas China, Zhang Yuning. (Foto: Instagram/yuningzhang.zyn)

Sportcorner.id - Penyerang Timnas China, Zhang Yuning, menaruh respek besar kepada Timnas Indonesia menjelang pertemuan penting di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Laga penentuan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (5/6/2025) pukul 20.45 WIB.

Pada pertemuan sebelumnya di Qingdao, Oktober 2024, China menang 2-1 atas Indonesia. Zhang Yuning mencetak gol penentu kemenangan dalam laga tersebut, menjadikannya momok bagi pertahanan Garuda.

Baca juga: 5 Pemain Timnas Indonesia yang Dicoret Lawan China

Meski memiliki catatan positif, Yuning enggan besar kepala. Ia menyebut Indonesia sebagai lawan yang solid dan pantas diwaspadai. “Saya menghormati Timnas Indonesia. Mereka punya kekuatan yang tidak bisa dianggap enteng,” ujarnya dalam konferensi pers.

Striker berusia 28 tahun itu menegaskan bahwa China datang ke Jakarta dengan persiapan matang. Ia dan rekan-rekannya siap memberikan performa terbaik demi menjaga asa lolos ke putaran final.


Baca Juga

Persija Jakarta/ Media Persija Jakarta

Kata Mauricio Souza usai Laga Ujicoba Persija vs Arema FC

Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di Piala AFF U-23/Sportcorner/Muhammad Fahri Gozali.

Head to Head Timnas Indonesia U-23 vs Vietnam U-23

Jalannya pertandingan Liga 1 antara Persija vs Arema. (Foto: Instagram/persija)

Link Live Streaming Launching Tim Persija & Ujicoba vs Arema

Pemain AC Milan saat melakukan selebrasi. (Foto: Instagram/acmilan)

AC Milan Rela Jual 5 Pemain untuk Dapatkan Ardon Jashari