Sandy Walsh Hiasi Bangku Cadangan saat Yokohama Kalah dari FC Tokyo

Yokohama F Marinos semakin terbenam di dasar klasemen J-League 2025.

Share:
article
Sandy Walsh pemain Yokohama Marinos/ IG Yokohama Marinos.
Bola
Sandy Walsh pemain Yokohama Marinos/ IG Yokohama Marinos.

www.sportcorner.id - Bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh lagi-lagi hanya menghiasi bangku cadangan saat Yokohama F Marinos dikalahkan oleh Tokyo FC dalam lanjutan pertandingan J1-League 2025.

Di pertandingan yang berlangsung di Stadion Yokohama, Rabu (25/6/2025) malam WIB, Yokohama F Marinos kalah 0-3 dari FC Tokyo.

Tiga gol FC Tokyo dicetak oleh, Reon Nozawa (51'), Kein Sato (68') dan Motoki Nagakura (84').

Bermain sebagai tim tuan rumah, Yokohama F Marinos nampaknya sulit untuk mengembangkan permainan.

Ini terlihat dari peluang yang dibuat oleh Yokohama F Marinos, Di mana mereka hanya membuat delapan tembakan, dengan dua yang mengarah ke gawang FC Tokyo.

Baca juga: Persib Bandung Resmi Perkenalkan 2 Pemain Asing, Salah Satunya dari Arema

Sebenarnya Yokohama F Marinos berhasil menguasai penguasaan bola dengan 62 persen.

FC Tokyo memiliki lebih banyak kesempatan dengan 14 kali tembakan, dengan lima tembakan yang mengarah ke gawang Yokohama F Marinos.


Baca Juga

Bali United Pinjamkan Yabes Roni ke Persis Solo

Persis Solo Rekrut Pemain Asal Serbia Lagi

Arema FC Resmi Gaet Gustavo Franca

Persis Solo Rekrut Duo Pemain Asing Serbia

Asisten Pelatih Arema FC Meninggal Dunia

MLSC Tangerang dan Semarang Seri 2 Rampung Digelar

Gustavo Franca Persija/Hadi Febriansyah

Persija Jakarta Lepas Gustavo Franca

Jani Alaeddine Ajaraie usai Gabung Persija Jakarta