Marc Marquez Bernasib Sial di MotoGP 2025 Belanda, Bos Ducati Buka Suara

Pembalap Ducati Lenovo Team, Marc Marquez, harus bernasib sial di MotoGP 2025 Belanda, Sirkuit Assen, Jumat (27/06/25).

Share:
article
Marc Marquez crash di awal sesi FP1 MotoGP Belanda/foto: Ofisial X @MotoGP
MotorSports
Marc Marquez crash di awal sesi FP1 MotoGP Belanda/foto: Ofisial X @MotoGP

"(Hal itu dilakukan) sebelum kembali ke kantor paddock untuk diperiksa oleh kepala medis MotoGP, Dr. Angel Charte."

Padahal, rider Ducati Lenovo Team tersebut sempat menjadi yang tercepat sebelum insiden diatas terjadi.

Setelah itu, Fabio Quartaro menjadi yang tercepat dalam sesi Practice MotoGP 2025 Belanda dengan 1 menit 31.156 detik.

[Baca juga: Spesifikasi BMW M2 CS, Hadiah untuk Pembalap MotoGP Pemenang BMW M Award 2025]

Catatan tersebut terpaut +0.102 detik dari Alex Marquez yang menjadi tercepat kedua. Serta, +0.193 dengan Pedro Acosta sebagai yang tercepat ketiga.

Sementara itu, Marc Marquez berada di urutan 6 karena menorehkan waktu 1 menit 31.4555 detik di sesi Practice MotoGP 2025 Belanda.

Pimpinan Ducati, Davide Tardozzi, menyebut jika nasib sial Marc Marquez diterima setelah sang rider terlalu cepat menurunkan gigi. Sehingga, motor kehilangan traksi.

Lebih lanjut, Tardozzi menyebut jika Marc Marquez masih tetap ingin melanjutkan beberapa putaran

"Ia (Marc Marquez) mengatakan bahwa ia melakukan kesalahan, ia menurunkan gigi terlalu cepat dan motornya kehilangan traksi," ujar Tardozzi dikutip Crash Net.

[Baca juga: Bos Ducati Kesal Marc Marquez Disoraki Fans di Mugello, Sindir Valentino Rossi]


Baca Juga

Marco Bezzecchi raih pole position di MotoGP 2025 seri Austria/foto: Aprilia

Hasil Kualifikasi MotoGP Mandalika 2025

Marc Marquez

Motivasi Tinggi Marc Marquez di MotoGP Mandalika 2025

Veda Ega Pratama finis di posisi 2 pada race 1 dan race 2 Red Bull Rookies Cup 2025 Austria/foto: Red Bull Rookies Cup

Gresini Racing Kepincut Veda Ega Pratama