Sempurna di Fase Grup Piala Dunia Antarklub 2025, Man City Raup Rp978 M

Mancheser City meraup keuntungan besar setelah menyudahi fase grup Piala Dunia Antarklub 2025 dengan sempurna.

Share:
article
Manchester City vs Al Ain /X ManCity.
Bola
Manchester City vs Al Ain /X ManCity.

Total Manchester City mengantongi 51,5 juta Euro. Jumlah itu tentu bisa terus meningkat jika Phil Foden dan kawan-kawan terus melaju.

Jika lolos ke perempatfinal, ada tambahan uang 13,1 juta Euro. Lolos ke semifinal, dapat 21 juta Euro.

Maju ke final, dapat uang tambahan 30 juta Euro dan tambahan lagi 40 juta Euro jika bisa menjadi juara.

Artinya, jika Manchester City bisa menjadi juara, total uang yang diraup sejak babak fase grup adalah 155,6 juta Euro atau hampir 3 triliun Rupiah (tepatnya 2,95 triliun Rupiah).

[Baca Juga: Guardiola Puas Usai Man City Hajar Juventus: Kami Temukan Diri Kami Lagi]

Di babak 16 besar, Manchester City akan berhadapan dengan Al-Hilal, Selasa (1/7/2025).

Jadwal Babak 16 Besar Piala Dunia Antarklub 2025

Palmeiras versus Botafogo, Sabtu (28/6/2025) pukul 23.00 WIB di Stadion Lincoln Financial Field, Philadelphia.

Benfica versus Chelsea, Minggu (29/6/2025) pukul 03.00 WIB di Stadion Bank of America, Charlotte.

Paris Saint-Germain versus Inter Miami, Minggu (29/6/2025) pukul 23.00 WIB di Stadion Mercedes-Benz, Atlanta.

Flamengo versus Bayern Muenchen, Senin (30/6/2025) pukul 03.00 WIB di Stadion Hard Rok, Miami Gardens.

[Baca Juga: Daftar Tim Lolos Babak 16 Besar dan Tersingkir di Piala Dunia Antarklub 2025]


Baca Juga

Gustavo Franca Persija/Hadi Febriansyah

Persija Jakarta Lepas Gustavo Franca

Jani Alaeddine Ajaraie usai Gabung Persija Jakarta

Alaeddine Ajaraie/Foto: Persija

Persija Gaet Amunisi Baru Lagi, Bomber Asal Maroko

Drawing ASEAN Hyundai Cup 2026/Foto: Kemenpora

Tanggapan AFF usai Undian ASEAN Hyundai Cup 2026

John Herdman

Tanggapan John Herdman Hasil Undian Piala AFF 2026