Exco PSSI Pastikan Tak Ada Rapat saat Tentukan Perubahan Regulasi Pemain Asing
Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengaku sudah mengirim surat ke PT LIB terkait dengan regulasi pemain asing
Berdasarkan statuta PSSI, keputusan bisa diambil jika pada rapat Komite Eksekutif (Exco) PSSI, setidaknya minimal 8 Exco yang setuju dengan sebuah keputusan. Jika kurang dari 8, maka keputusan itu dianggap tidak sah.
Seperti diketahui jumlah Exco PSSI adalah 15 termasuk ketua umum dan dua wakil ketua umum.
Berdasarkan penulusuran, sejauh ini belum ada rapat exco resmi yang membahas terkait pengurangan regulasi pemain asing.
"Perihal rapat exco secara peribadi saya belum dapat undangan. Saya mendukung rencana pak ketum dan setuju dengan 7 pemain asing bermain di lapangan. Regulasi kompetisi Liga 1 diputuskan di PSSI bukan di RUPS," ujar Eko Setyawan.
"RUPS bukan untuk bahas regulasi kompetisi, regulasi kompetisi mutlak harus dari PSSI. Saya memiliki sekolah sepak bola saya akan lebih senang jika putra putra lokal dapat kesempatan lebih besar bermain di Liga 1," pungkasnya.
Senada dengan salah Eko Setyawan, salah satu anggota Exco lain Rudy Yulianto mengatakan hal yang sama. Bahkan dirinya tidak mengetahui adanya rapat Exco untuk mengubah regulasi pemain asing tersebut.
Baca juga: Respon PSSI soal Regulasi Pemain Asing di Super League 2025/2026