Dewa United Jalin Kerjasama dengan Klub Kamboja Visakha FC
Dewa United juga melakoni laga ujicoba dengan Visakha FC, Sabtu sore.
www.sportcorner.id - Persiapan terus dilakukan oleh Dewa United FC menjelang Super League 2025/2026, salah satunya adalah dengan berujicoba internasional.
Dewa United mengalahkan Visakha FC (Kamboja), Sabtu (19/7/2025) sore di Dewa United Training Ground.
Dua gol Dewa United dicetak oleh Alex Martins dan Stefano Lilipaly.
Presiden Dewa United, Ardian Satya Negara mengatakan, ujicoba ini sangat bermanfaatkan untuk mematangkan persiapan tim, terutama di kompetisi Asia.
"Uji coba tadi cukup baik untuk Dewa United karena kami juga akan bermain di level Asia. Bisa jadi nanti kami akan bertemu dengan klub-klub dari Kamboja, dan Visakha adalah salah satu tim kuat di sana," kata Ardian Satya Negara.
Baca juga: Komentar Gerald Vanenburg Soal Arkhan Fikri
Sementara itu, selain laga ujicoba Dewa United dan Visakha FC meresmikan kerjasama.
Penandatanganan MoU berlangsung setelah laga ujicoba antar kedua tim, yang sekaligus menjadi momen simbolis penguatan kolaborasi strategis antar klub Asia Tenggara dalam pengembangan sepakbola Profesional.