Klasemen MotoGP 2025 usai Seri Ceko: Marquez Ukir Rekor, Jorge Martin Comeback

Marc Marquez memperlebar jarak dengan para pesaingnya di papan klasemen MotoGP 2025 setelah memenangi race di Sirkuit Brno, Rep. Ceko.

Share:
article
Marc Marquez memimpin klasemen MotoGP 2025 usai menang di Sirkuit Brno, Rep. Ceko/foto: X @Motogp
MotorSports
Marc Marquez memimpin klasemen MotoGP 2025 usai menang di Sirkuit Brno, Rep. Ceko/foto: X @Motogp

Keberhasilan ini melengkapi kabar bahagia tentang masa depan Jorge Martin yang mengaku akan tetap bertahan di Aprilia hingga 2026.

Sementara itu, hasil kurang memuaskan diraih oleh Francesco Bagnaia. Meski memulai balapan dari posisi terdepan, ia harus puas finis di posisi keempat.

Hasil tersebut sebenarnya lebih baik dibanding posisi finis saat sesi sprint race di hari sebelumnya, yakni posisi tujuh.

Klasemen MotoGP 2025

Dengan kemenangan pada hari ini, Marc Marquez semakin memperlebar gap dengan sang adik, Alex Marquez, yang gagal finis setelah crash dengan Joan Mir.

The Baby Alien sementara mengoleksi 381 poin atau unggul 120 poin atas Alex Marquez yang ada di posisi kedua.

Gap yang lebar juga terjadi dengan Bagnaia yang ada di posisi ketiga dengan 213 poin atau terpaut 168 poin.

Sementara itu, Marco Bezzecchi perlahan memangkas jarak dengan Bagnaia. Pembalap Aprilia itu kini mengoleksi 156 poin.

[Baca juga: Hasil Sprint Race MotoGP Ceko, Drama Tekanan Ban Warnai Kemenangan Marc Marquez]

Berikut klasemen MotoGP 2025 per 20 Juli 2025:

  1. Marc Marquez 381
  2. Alex Marquez 261
  3. Francesco Bagnaia 213
  4. Marco Bezzecchi 156
  5. Fabio Di Giannantonio 142
  6. Franco Morbidelli 139
  7. Pedro Acosta 124
  8. Johann Zarco 109
  9. Fabio Quartararo 102
  10. Fermin Aldeguer 97

Baca Juga

Speed bump untuk track limit yang dipasang di Sirkuit Mandalika (MGPA)

Libur Tahun Baru, Sirkuit Mandalika Dibuka untuk Umum

Veda Ega Pratama akan mengenakan motor dengan nomor 9 di Moto3 2026/foto: Honda Team Asia

Ini Target Veda Ega di Moto3 2026

Ilustrasi Sirkuit Mandalika

Sirkuit Mandalika Jadi Tuan Rumah Formula 4 2026

Veda Ega Pratama finis di posisi 2 pada race 1 dan race 2 Red Bull Rookies Cup 2025 Austria/foto: Red Bull Rookies Cup

Veda Ega Pratama Promosi ke Moto3 Musim 2026

Raul Fernandez pembalap Trackhouse Racing Team/Sumber IG @raulfernandez_25

Hasil Race dan Klasemen MotoGP Australia 2025

Hasil Kualifikasi MotoGP Australia 2025