Indonesia Gagal Juara, Tapi Tiga Sejarah Tercipta di Final AFF U-23 2025

Kekalahan Timnas U-23 Indonesia dari Vietnam di final Piala AFF U-23 2025 tak hanya menyakitkan, tapi juga menciptakan sejarah

Share:
article
Jens Raven di Piala AFF U-23/Muhammad Fachri gozali/SportCorner.id
Bola
Jens Raven di Piala AFF U-23/Muhammad Fachri gozali/SportCorner.id

www.sportcorner.id - Stadion Utama Gelora Bung Karno menjadi saksi bisu patahnya harapan jutaan pecinta sepak bola tanah air.

Di hadapan pendukung sendiri, Timnas Indonesia U-23 kembali gagal mengangkat trofi Piala AFF U-23 2025, setelah ditaklukkan Vietnam 0-1 melalui gol semata wayang Nguyen Cong Phuong di menit ke-34.

Namun, di balik kekalahan menyakitkan ini, beberapa sejarah penting tercipta di final edisi tahun ini. Apa saja fakta menarik tersebut?

1. Jens Raven Cetak Rekor Baru Sebagai Top Skor Terbanyak

Walau Indonesia gagal juara, satu nama mencuri perhatian besar: Jens Raven. Penyerang muda andalan Garuda Muda ini berhasil mencetak 7 gol sepanjang turnamen—membuatnya menjadi top skor Piala AFF U-23 2025.

Bukan hanya itu, Raven juga memecahkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak dalam satu edisi turnamen.

Baca juga: Jadi Topskor Piala AFF U-23 2025, Jens Raven Tetap Kecewa

Sebelumnya, rekor tertinggi hanya berada di angka 3 gol. Dengan performa impresifnya, Raven menorehkan namanya di buku sejarah sepak bola ASEAN.

2. Vietnam Cetak Rekor Hattrick Juara Piala AFF U-23

Kemenangan atas Indonesia di final menjadikan Vietnam sebagai tim tersukses sepanjang sejarah Piala AFF U-23. Dengan total 3 gelar juara, Vietnam kini memimpin klasemen juara terbanyak.


Baca Juga

Lagi, Persis Solo Rekrut Amunisi Baru

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Persib Pantang Pandang Sebelah Mata Persis Solo

Lawan Persis Solo, Persib Tak Bawa Layvin Kurzawa

John Herdman Pantau Sesi Latihan Persija Jakarta

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso

Persis Solo Rekrut Pemain Anyar Lagi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Harapan Bojan Hodak untuk 2 Pemain Anyar Persib

Sekjen PSSI, Yunus Nusi

PSSI Gelar Rapat Darurat Bahas Insiden di Liga 4