Ini Jadwal Sumpah Miliano Jonathans untuk Sah Jadi WNI

Miliano Jonathans, pemain naturalisasi berdarah Indonesia-Belanda, akan resmi diambil sumpah WNI pada 4 September 2025 di Jakarta.

Share:
article
Miliano Jonathans "Pangeran Depok"
Bola
Miliano Jonathans "Pangeran Depok"

www.sportcorner.id - Kabar menggembirakan datang untuk pecinta sepak bola Tanah Air. Pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Miliano Jonathans, dijadwalkan menjalani sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Kamis, 4 September 2025 di Jakarta.

Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum (AHU) Kementerian Hukum dan HAM, Widodo, dalam keterangannya di Jakarta pada Minggu (31/8/2025).

“Rencananya tanggal 4 (September) dijadwalkan akan sumpah di Jakarta,” kata Widodo, dikutip dari Detik.

Sebelumnya, Miliano dijadwalkan menjalani prosesi pengambilan sumpah kewarganegaraan di Belanda bersama Mauro Zijlstra serta tiga pemain Timnas Putri Indonesia: Isabel Kopp, Isabelle Notet, dan Pauline Jeanettevan.

Namun, Miliano terpaksa absen karena bentrok dengan jadwal klubnya di Eropa. Karena alasan tersebut, pemerintah Indonesia kemudian menetapkan agenda sumpah WNI dilakukan di Jakarta agar proses naturalisasi bisa segera rampung.

Baca juga: Jadi WNI, Miliano Jonathans Bakal Pulang Kampung ke Depok?


Baca Juga

Kapten Persita Waspadai Semua Pemain Persija

Modal Positif Persija Jelang Lawan Persita

Lagi, Persis Solo Rekrut Amunisi Baru

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Persib Pantang Pandang Sebelah Mata Persis Solo

Lawan Persis Solo, Persib Tak Bawa Layvin Kurzawa

John Herdman Pantau Sesi Latihan Persija Jakarta

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso

Persis Solo Rekrut Pemain Anyar Lagi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Harapan Bojan Hodak untuk 2 Pemain Anyar Persib

Sekjen PSSI, Yunus Nusi

PSSI Gelar Rapat Darurat Bahas Insiden di Liga 4