Indomobil Resmikan Diler Baru Jeep Gading Serpong
Jeep resmikan diler Stellantis Brand House Gading Serpong, hadir dengan layanan 3S dan Jeep Lounge eksklusif untuk pelanggan premium.
“Setelah Medan dan Gading Serpong, jaringan diler resmi Jeep telah hadir di berbagai kota besar lainnya, termasuk Jakarta, Bandung, dan Surabaya, sebagai upaya kami untuk semakin mendekatkan Jeep dengan pelanggan di seluruh Tanah Air,” tambah Santiko.
Yang cukup istimewa, diler Jeep Gading Serpong juga menghadirkan Jeep Lounge, berupa area eksklusif bagi pelanggan dan komunitas Jeep untuk bersantai, berdiskusi, dan menikmati suasana khas brand Jeep.
Lounge ini dirancang sebagai ruang interaksi yang nyaman dan inspiratif, sekaligus mencerminkan gaya hidup premium yang melekat pada setiap lini kendaraan Jeep.
Baca juga: MAXUS Serahkan MIFA 7 dan MIFA 9 Produksi Lokal Pertama ke Konsumen
Pada kesempatan yang sama Jeep juga menampilkan tiga model andalan yang sebelumnya telah diperkenalkan dalam ajang GIIAS Bandung 2025, sekaligus mengumumkan harga resmi Gladiator Rubicon dan Jeep Wrangler 2-Door Rubicon.
Kedua varian Jeep Gladiator, yaitu Sport dan Rubicon, kini ditawarkan dengan harga on the road Jakarta mulai dari Rp2.599.000.000 (black/white) dan Rp2.611.000 (warna lain). Sementara Jeep Wrangler 2-Door Rubicon dibanderol dengan harga mulai Rp2.239.000.000.
Chief Operating Officer (COO) Jeep Indonesia Ario Soerjo menyampaikan, Jeep selalu identik dengan performa, ketangguhan, dan kebebasan berpetualang.