TGRI Sapu Bersih Enam Gelar Juara Nasional Slalom 2025 di Bandung

TGRI sukses sapu bersih enam gelar juara nasional di Kejurnas Slalom 2025 Bandung lewat performa gemilang Toyota New Agya GR Sport.

Share:
article
Tim Toyota Gazoo Racing Indonesia berhasil menyapu enam gelar MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2025. (TAM)
MotorSports
Tim Toyota Gazoo Racing Indonesia berhasil menyapu enam gelar MLDSPOT Autokhana Kejurnas Slalom 2025. (TAM)

Baca juga: Toyota Hadirkan Empat Merek di Japan Mobility Show (JMS) 2025

Pencapaian ini sekaligus mengamankan puncak klasemen pertama pembalap yang diduduki oleh Anjasara Wahyu, sehingga pembalap senior ini dinobatkan sebagai Juara Nasional Kejurnas Group F dan TGRI sebagai Juara Nasional Kejurnas Team F.

Di sisi lain, meskipun posisinya terbilang aman, Alinka Hardianti berlaga dengan penuh semangat di seri terakhir untuk mempertahankan urutan pertama klasemen pembalap Kejurnas Wanita. Alinka pun berhasil mencatatkan waktu tercepat di final, cukup untuk membawanya sebagai juara seri sekaligus Champion Kejurnas Wanita.

Anjasara Wahyu dan Adrianza Yunial juga datang ke Kota Bandung dengan mengantongi poin terbanyak Kejurnas Tandem. Tanpa banyak kesulitan, mereka menempati posisi pertama di seri ke-5 dan dinobatkan menjadi Juara Nasional Kejurnas Tandem.


Baca Juga

Veda Ega Pratama finis di posisi 2 pada race 1 dan race 2 Red Bull Rookies Cup 2025 Austria/foto: Red Bull Rookies Cup

Veda Ega Pratama Promosi ke Moto3 Musim 2026

Raul Fernandez pembalap Trackhouse Racing Team/Sumber IG @raulfernandez_25

Hasil Race dan Klasemen MotoGP Australia 2025

Hasil Kualifikasi MotoGP Australia 2025