Indra Sjafri Sebut Pemain Abroad Belum Tentu Main di SEA Games 2025
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri menyebut, pemain abroad belum tentu main di SEA Games 2025.
www.sportcorner.id - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri menyebut, pemain abroad belum tentu main di SEA Games 2025.
Indra mengatakan, pemai abroad belum tentu bisa main karena SEA Games tak termasuk dalam kalender FIFA.
Alhasil, Indra tak berani memberikan jaminan pemain-pemain yang tampil di luar negeri seperti Ivar Jenner (FC Utrecht - Belanda), Mauro Zijlstra (FC Volendam - Belanda), dan Dion Markx (TOP Oss - Belanda) bisa dimainkan dalam SEA Games nanti.
"Ya saya harus klarifikasi. Semua pemain abroad karena SEA Games ini bukan FIFA Match Day, saya belum bisa memastikan bahwa benar-benar nanti akan bergabung," ujar Indra.
Selain Ivar, Mauro, dan Dion, PSSI sedang memperjuangkan tiga pemain abroad lainnya untuk membela Indonesia.
Ketiga pemain ini adalah Marselino Ferdinan (AS Trencin - Slovakia), Adrian Wibowo (Los Angeles FC - Amerika Serikat), dan Tim Geypens (FC Emmen - Belanda).
Pelatih berusia 62 tahun itu mengatakan saat ini Ketua Umum PSSI Erick Thohir sedang berusaha melobi klub-klub asing itu agar melepas pemainnya untuk Indonesia pada pesta olahraga se-Asia Tenggara edisi ke-33.
"PSSI dalam hal ini, Pak Ketua Umum dengan timnya lagi mencoba dan suratnya kita sudah sampaikan ke klub mereka masing-masing. Ya mudah-mudahan hal baik nanti akan bisa kita dapatkan," ungkap Indra.
"Jadi Jangan dulu bilang tadi Ivar dan Marselino sudah pasti, belum pasti. Oleh sebab itu kami nanti akan merilis kalau memang Ini benar-benar secara tertulis surat PSSI ke klub mereka masing-masing dibalas secara resmi," lanjut dia.



