Persib Optimistis Tatap Babak 16 Besar ACL Two
Bek Persib, Julio Cesar optimis menatap pertandingan babak 16 besar AFC Champions League Two 2025/26.
www.sportcorner.id - Bek Persib, Julio Cesar optimis menatap pertandingan babak 16 besar AFC Champions League Two 2025/26.
Berdasarkan hasl undian yang dilakukan di Kuala Lumpur, 30 Januari 2025 lalu, Persib akan menghadapi Ratcahburi FC dari Thailand.
Persib lolos ke babak 16 besar ACL 2 setelah menjadi juara Grup G wilayah timur dengan mengemas 13 poin. Sedangkan Bangkok United jadi runner up.
Sebagai juara Grup G, Persib berpeluang menghadapi runner-up Grup E, F atau H, yaitu Cong Am Ha Noi (Vietnam), Ratchaburi (Thailand), atau Pohang Steelers (Korea Selatan).
Menurut Julio Cesar, dari tiga calon lawan sebelum undian, tidak ada tim yang mudah. Karena semua lawan dinilai kuat, dia dan teman-temannya memilih fokus pada persiapan tim.
"Ada tiga tim bagus yaitu Pohang, Ratchaburi dan Ha Noi. Kami ingin lolos ke babak berikutnya. Jadi, kami tidak memikirkan tim mana yang lebih baik," katanya, di laman resmi klub.
"Saya rasa Ratchaburi juga tim yang bagus sekarang, Mereka ada di posisi kedua di Liga Thailand dan semua klub kini akan sulit untuk dikalahkan," ujarnya.
Julio Cesar berjanji akan kerja keras untuk guna bisa lolos ke babak selanjutnya. Ia percaya timnya mampu mengimbangi Ratchaburi dan meraih hasil maksimal untuk lolos ke babak selanjutnya.
"Saya tahu beberapa pemain asal Brasil di sana seperti Denilson, Negueba, Sidcley. Mereka punya banyak pemain bagus di sana sekarang. Tapi saya rasa, Persib sudah siap untuk mengalahkan mereka," pungkasnya.






