Rangkaian Daihatsu Kumpul Sahabat Resmi Berakhir di Kota Khatulistiwa

Rangkaian Daihatsu Kumpul Sahabat resmi berakhir di Pontianak, menghadirkan kebersamaan komunitas otomotif, hiburan, UMKM, dan aksi sosial.

Share:
article
Daihatsu Kumpul Sahabat Pontianak menjadi seri pamungkas. (ADM)
Otomotif
Daihatsu Kumpul Sahabat Pontianak menjadi seri pamungkas. (ADM)

Sementara komunitas motor di Pontianak dan sekitarnya turut ambil bagian, antara lain Grand Association, Honda Supra Club, Honda Revo Club, Genk Beat, Vario Owner, Verza Riders Club, Honda PCX Club, CBR West Borneo, Honda CBR Independent, Honda Sonic Owner, CBX Kalbar, CRF Owners, Honda Stylo Club, serta Honda ADV.

Baca juga: CSI Resmikan Diler di Kupang Sebagai Diler Chery ke-72 di Indonesia

Kalimantan Barat merupakan salah satu area penting bagi Daihatsu, dengan mencatatkan pangsa pasar sebesar 21,5% di provinsi tersebut, atau tinggi dibandingkan pangsa pasar nasional Daihatsu yang berada di angka 16,5%.

Pontianak dipilih menjadi tempat penyelenggaraan DKS, karena kota yang berada tepat di garis khatulistiwa ini memiliki daya tarik unik yang memperkaya pengalaman pengunjung.

Fenomena kulminasi matahari di Tugu Khatulistiwa dan keindahan kawasan Waterfront Pontianak di tepian Sungai Kapuas yang menjadi sungai terpanjang di Indonesia, menjadikan Pontianak sebagai kota dengan karakter khas dan berkesan.

Melalui Daihatsu Kumpul Sahabat Pontianak, Daihatsu berharap dapat terus mempererat hubungan dengan masyarakat, komunitas, serta pelaku UMKM lokal, sekaligus menghadirkan pengalaman akhir pekan yang seru, hangat, dan penuh makna bagi keluarga di Pontianak dan sekitarnya.


Baca Juga

Diler Chery OTO Artha Pratama Palu. (CSI)

Chery Resmikan Diler ke-70 di Palu Sulawesi Tengah