Honda Prelude Resmi Dijual di Indonesia di Bawah Rp1 Miliar

Honda Prelude resmi dijual di Indonesia dengan harga di bawah Rp1 miliar, menandai debut mobil sport hybrid Honda pertama di Asia Tenggara.

Share:
article
Indonesia menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang memasarkan Honda Prelude. (HPM)
Otomotif
Indonesia menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang memasarkan Honda Prelude. (HPM)

Keterlibatan tersebut dihadirkan melalui sensasi perpindahan gigi, karakter yang menyesuaikan mode berkendara, tampilan visual tachometer, serta respons suara mesin saat akselerasi maupun deselerasi, meskipun menggunakan sistem hybrid.

Baca juga: Tandai Awal Tahun Geely Auto indonesia Resmikan Sekaligus Tiga Diler

Dari sisi pengendalian, Honda Prelude Hybrid dibangun di atas platform turunan Civic Type R, memberikan fondasi rasa berkendara yang solid dan meyakinkan.

Karakter tersebut kemudian disesuaikan agar tetap ringan, stabil, dan mudah dikendalikan, menegaskan posisi Prelude sebagai mobil sport yang relevan untuk berbagai kondisi berkendara, bukan hanya situasi tertentu.

Sales & Marketing and After Sales Director HPM Yusak Billy menyampaikan bahwa model ini memiliki makna strategis bagi Honda di Indonesia.

Baca juga: PT JIO Distribusi Indonesia Resmikan Diler BAIC di Kota Batam

“Prelude hadir sebagai wajah awal mobil elektrifikasi Honda di Indonesia. Melalui model ini, kami ingin menghadirkan mobil sport hybrid yang tetap mempertahankan karakter Honda yang menyenangkan untuk dikendarai," ujar Yusak, Jumat (23/1).


Baca Juga

Diler Chery OTO Artha Pratama Palu. (CSI)

Chery Resmikan Diler ke-70 di Palu Sulawesi Tengah