Lirik Lengkap Lagu "Negaraku", Anthem Malaysia yang Sering Dinyanyikan Saddil Ramdani Sebelum Pertandingan
Sejumlah potongan video yang menampilkan Saddil Ramdani tengah menyanyikan lagu kebangsaan Malaysia, Negaraku tengah jadi perbincangan di dunia maya.
"Untuk netizen jangan terlalu di besar"kan. Dimana tanah dipijak disitu langit di junjung," tulis seputarolaraga31.
Hal serupa juga ditulis akun andisusilo.id.
"Dimana pun kamu berada kalau selalu menghargai pasti banyak yang bangga," tulis andi.
Sebagai bangsa serumpun yang bahasanya mirip, lirik lagu Negaraku memang relatif mudah dihafal oleh orang Indonesia.
Berikut lirik lengkap lagu Negaraku yang merupakan lagu kebangsaan negara Malaysia:
Negaraku
Tanah tumpahnya darahku
Rakyat hidup
Bersatu dan maju
Rahmat bahagia
Tuhan kurniakan
Raja kita
Selamat bertakhta

