Profil Halema Boland, Miss Arab yang Ngaku Diajak Ketemuan Cristiano Ronaldo

Halema Boland mengaku ditelepon oleh Cristiano Ronaldo saat keduanya tengah berada di hotel yang sama.

Share:
article
Halema Boland, seorang presenter yang pernah menjadi Miss Arab 2007 sedang membuat heboh setelah pengakuannya soal Cristiano Ronaldo.
Sportainment
Halema Boland, seorang presenter yang pernah menjadi Miss Arab 2007 sedang membuat heboh setelah pengakuannya soal Cristiano Ronaldo.

Selain itu, model asal Kuwait itu juga mengatakan bahwa ia sedang menunggu manajemen hotel untuk mengeluarkan semua rincian kontak dan membuktikan bahwa panggilan telepon itu asli.

"Saya sangat menghormati klub sepak bola Al -Nassr. Saya adalah penggemar berat Cristiano Ronaldo, tetapi saya harus menjawab semua tuduhan palsu yang dilontarkan terhadap saya," kata Boland.

Profil Halema Boland

Halema Boland punya nama lengkap Halima Abdoljalil Boland.

Ia merupakan wanita asal Kuwait kelahiran 10 Desember 1980.

Usianya lima tahun lebih tua dari Ronaldo.

Boland sudah menikah dengan seorang pria bernama AbdulSalam Alkhbezi.

Dari hasil pernikahan tersebut, Boland dikaruniai dua orang anak.

Boland pernah dianugerahi "Miss Arab Journalist" pada tahun 2007.

Boland kini dikenal sebagai presenter televisi di Kuwait sejak 2001.

Sementara itu, Cristiano Ronaldo punya nama lengkap Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro.

Ia merupakan pria asal Portugal kelahiran Funchal pada 5 Februari 1985.

Sejak 2016, Ronaldo menjalin hubungan dengan seorang wanita Spanyol bernama Georgina Rodriguez.

Dari hubungan tersebut, keduanya sudah dikaruniai empat anak, masing-masing bernama Alana Martina, sepasang anak kembar bernama Eva Maria dan Mateo Ronaldo, dan Bella.

Adapun satu anak Ronaldo lainnya yang bernama Cristiano Jr merupakan hasil hubungan Ronaldo dengan seorang wanita lain sebelum kenal dengan Georgina.


Baca Juga

Daftar Pemain Terbaik Paruh Musim LALIGA 2025/2026

Pemain Persija Kena Tipu saat Belanja Online

Kampanye #PersibUntukSumatera Diperpanjang

Komentar Julio Cesar soal Store Baru Persib di Garut

Ronaldo Beli 2 Rumah Mewah di Pulau Pribadi

Ciro Alves Ajukan Permohonan Jadi WNI

Tata Cara Ikut Lelang Jersey Persija via Instagram

Persija Lelang Jersey untuk Korban Bencana Sumatera

Jakmania Bikir Rekor di Laga Persija vs PSIM