Selamat! Harry Kane Rayakan Momen Kelahiran Sang Buah Hati

Harry Kane merayakan kelahiran anak keempatnya dengan sang istri, Katie Goodland pada Minggu, 20 Agustus 2023.

Share:
article
Sportainment

www.sportcorner.id - Penggawa anyar Bayern Muenchen, Harry Kane merayakan kelahiran anak keempatnya dengan sang istri, Katie Goodland pada Minggu, 20 Agustus 2023.

Kane dan sang istri mengumumkan kabar bahagia tersebut dalam sebuah foto yang diabadikan melalui akun Instagram pribadi mereka.

Anak keempat dari kedua pasangan tersebut berjenis kelamin laki-laki. Kane juga langsung mengungkap nama putra keduanya itu.

“Selamat datang di dunia Henry Edward Kane. 20/08/2023. Kami mencintaimu anak laki-lakiku,” tulis caption dalam unggahan tersebut.

Sontak, momen kelahiran tersebut langsung membanjiri kolom komentar akun Instagram Kane dengan ribuan ucapan selamat dari publik seperti klub, para pemain bola dan juga netizen.

“Congrats!!” tulis akun klub raksasa Jerman, Bayern Munchen @fcbayern.

“Congrats to you all,” tulis akun bek Manchester United, Harry Maguire @harrymaguire93.

“Congrats you pair @katekanex @harry kane,” tulis akun gelandang serang Tottenham Hotspurs, James Maddison.

Namun, belum diketahui di manakah Kane dan sang istri melahirkan anak keempat mereka.

Seperti yang diketahui, Kane dan Kate sudah menjalin hubungan asmara sejak di bangku pendidikan.

Mereka bertunangan pada Juli 2017 lalu dan meresmikan pernikah pada Juni 2019 lalu.

Dalam pernikahan tersebut, mereka dikarunia dua orang anak perempuan dan satu anak laki-laki.

Anak pertama Kane dan Kate Bernama Ivy Jane yang lahir pada 8 Januari 2017 lalu.


Baca Juga

FC Barcelona Cetak Sejarah di YouTube

Daftar Pemain Terbaik Paruh Musim LALIGA 2025/2026

Pemain Persija Kena Tipu saat Belanja Online

Kampanye #PersibUntukSumatera Diperpanjang

Komentar Julio Cesar soal Store Baru Persib di Garut

Ronaldo Beli 2 Rumah Mewah di Pulau Pribadi

Ciro Alves Ajukan Permohonan Jadi WNI

Tata Cara Ikut Lelang Jersey Persija via Instagram

Persija Lelang Jersey untuk Korban Bencana Sumatera

Jakmania Bikir Rekor di Laga Persija vs PSIM