Profil Sir Bobby Charlton: Legenda MU yang Selamat dari Kecelakaan Pesawat di Munich

Legenda Manchester United, Sir Bobby Charlton menghembuskan napas terakhirnya pada usia 86 tahun.

Share:
article
Bola

Berawal dari menjadi lulusan akademi klub, dirinya total telah mencatatkan 758 penampilan dan mengemas 249 gol.

Pria kelahiran Ashington itu merupakan top skor sepanjang masa klub, lalu akhirnya pada 2016 rekor tersebut diambil alih oleh Wayne Rooney.

Pada tahun 1967-1968, Charlton berhasil mengantarkan Iblis Merah menjadi juara Liga Champions untuk pertama kali.

Selama 17 tahun kariernya, Charlton tercatat menjuarai Liga Inggris sebanyak tiga kali dan Piala FA tiga kali.

[Baca Juga: Aksi Fans Bentangkan Bendera Palestina Jadi Faktor Kemenangan Man United?]

Memiliki peran penting pada sepak bola Inggris, membuat ucapan belasungkawa juga turut diunggah oleh akun resmi timnas Inggris di platform sosial media X.

"Dengan berat hati kami mengetahui meninggalnya Sir Bobby Charlton," tulis Timnas Inggris.

"Sebagai bagian integral dari kampanye kemenangan kami di Piala Dunia FIFA 1966, Sir Bobby mencatatkan 106 caps dan mencetak 49 gol untuk #ThreeLions. Legenda sejati dari permainan kami. Kami tidak akan pernah melupakan Anda, Sir Bobby," tulis pernyataan lanjutannya.

Persembahan bergengsi yang diberikan legenda MU tersebut yaitu dengan membawa Timnas Inggris menjuarai Piala Dunia 1966.

Menjadi pencapaian yang terbaik bagi Timnas Inggris, prestasi tersebut merupakan satu-satunya titel di level internasional hingga saat ini.


Baca Juga

Lagi, Persis Solo Rekrut Amunisi Baru

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Persib Pantang Pandang Sebelah Mata Persis Solo

Lawan Persis Solo, Persib Tak Bawa Layvin Kurzawa

John Herdman Pantau Sesi Latihan Persija Jakarta

Persita vs Persija, Shayne Pattynama Debut?

Perkuat Lini Depan, Arema FC Datangkan Pemain dari Brasil

Arema FC Pinjam Penjaga Gawang dari Persis Solo

Alan Cardoso bek asing Persija Jakarta/Media Persija.

Persija Resmi Berpisah dengan Alan Cardoso

Persis Solo Rekrut Pemain Anyar Lagi

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak/Media Persib

Harapan Bojan Hodak untuk 2 Pemain Anyar Persib

Sekjen PSSI, Yunus Nusi

PSSI Gelar Rapat Darurat Bahas Insiden di Liga 4