Lagi LDR dan Kangen Pacar, Megawati Langsung Pamer Bucin di Story Instagram
Megawati Hangestri unjuk kemesraan yang menunjukkan rasa rindu kepada sang kekasih, Dio Novandra
Dio pernah mengunggah dukungan dan ucapan selamat kepada sang kekasih atas pencapaiannya yang sukses membawa harum nama Indonesia di Korea Selatan.
Sebaliknya sang kekasih pun juga memamerkan kemesraan lantaran rindu di tengah hubungan jarak jauhnya dengan mengunggah Instagram story di akun pribadinya yaitu @megawatihangestrip.
Terlihat foto ilustrasi keduanya yang sedang menghadap ke belakang dan juga terdapat inisial D untuk Dio serta M untuk Megawati yang diselipkan di foto tersebut.
Tak lupa, sebagai pemanis unggahan tersebut dilengkapi dengan alunan lagu yang berjudul “Penjaga Hati” yang dinyanyikan oleh Nadhif Basalamah.
Membalas kemesraan dari sang kekasih, Dio pun mengunggah ulang foto tersebut di akun Instagram pribadinya.
Sepasang kekasih ini diketahui sedang menjalani hubungan jarak jauh atau kerap disebut LDR, dimana Megawati kini sedang meniti kariernya dengan menetap di Korea Selatan untuk membela klub JungKwanJang Red Sparks.
Sebelum LDR, Megawati dan Dio juga sering mengunggah momen dimana keduanya berpacaran dan liburan bersama.
Penulis: Dheidra Anggraeni Puspa Winata