Dominasi ARRC China, Bukti Ketangguhan CBR250RR

Prestasi para pembalap Astra Honda Racing Team mengukuhkan CBR250RR sebagai jawara kancah balap nasional maupun Asia pada 2023

Share:
CBR250RR yang dipakai tim Astra Honda Racing Team di kelas AP250 ARRC
MotorSports
CBR250RR yang dipakai tim Astra Honda Racing Team di kelas AP250 ARRC

Dengan pengalaman yang melimpah, Rheza secara perlahan masuk dalam rombongan terdepan dan memberikan perlawanan yang ketat hingga akhirnya berhasil finis pada posisi kedua.

Pemuda Gunungkidul, Veda Ega langsung tampil dominan dengan mengukuhkan jarak 7 detik dari pebalap lainnya.

Namun, Veda harus menjalani hukuman ride through yang dijalaninya di lap 8, hingga harus puas finis pada posisi keenam.

Sedangkan pebalap lainnya, Herjun harus menyelesaikan balapan lebih cepat akibat terjatuh pada tikungan terakhir pada lap kedua.

Veda Ega yang bertekad kuat untuk tidak membuang kesempatan di race kedua pada hari Minggu (5/11), langsung tancap gas sejak awal balapan dimulai.

Dia secara konsisten memperlebar jarak dengan pebalap lainnya hingga 9 detik dan akhirnya berhasil meraih posisi pertama.

Sedangkan Herjun dan Rheza yang masuk di rombongan kedua, harus berjuang keras dan bersaing ketat dengan empat pebalap lainnya dalam perebutan podium ketiga.

Sempat terdesak mundur pada posisi ketujuh dan kelima pada awal balapan, kedua pebalap secara perlahan masuk untuk menempati posisi kedua terdepan rombongan, hingga akhirnya Herjun berhasil finis pada posisi ketiga dan disusul Rheza pada posisi keempat.

Baca juga: Astra Honda Racing Team Berjaya, Veda Ega Pratama Kibarkan Merah Putih di ARRC China


Baca Juga

Wahyu Nugroho saat tampil di seri 2 ARRC 2025 di sirkuit Sepang Malaysia/ Yamaha Indonesia

Jadwal ARRC 2025 Seri 3, Pembalap Yamaha Siap Unjuk Gigi