CSI Umumkan Harga Resmi Chery OMODA E5

Selain mengumumkan harga resmi, CSI juga mengumumkan harga spesial untuk seribu konsumen pertama, yaitu Rp488.8 juta.

Share:
Otomotif

Desain Futuristik

Chery OMODA E5 memberikan nuansa masa depan melalui desain futuristik yang diambil dari desain OMODA 5 melalui bahasa desainnya bertema 'Interstellar Shuttle' yang tampil sangat kuat.

Dari depan, EV SUV Crossover ini sangat agresif dengan 'X Future Technology Front Face'. Bentuk fastback dan postur tubuh yang rendah berfungsi untuk mengurangi hambatan udara.

Pada bagian interiornya, gaya sporty dan modern dapat dirasakan dengan adanya pilihan warna serba hitam atau kombinasi modis dua warna. Inovasi futuristik pada Chery OMODA E5 juga ditampilkan dengan adanya 540° Panoramic Camera memberikan visibilitas menyeluruh, membantu pengemudi saat parkir, bermanuver di ruang sempit.

Kendaraan listrik ini juga dilengkapi fitur Vehicle to Load (V2L) yang mengubah Chery OMODA E5 menjadi sumber energi portabel untuk digunakan menghidupkan peralatan listrik rumah tangga dan mendukung kebutuhan listrik saat berkemah bersama keluarga.

Kecerdasan Teknologi yang Mendukung Kenyamanan Berkendara
Chery OMODA E5 hadir dengan kecerdasan tinggi dengan keterhubungan yang tak terbatas, salah satunya melalui penggunaan Snapdragon Cockpit hasil kolaborasi dengan Qualcomm Technologies Inc.

Snapdragon Cockpit Platform Gen 3 akan terasa manfaatnya pada perangkat entertainment system dan kelancaran dalam mengoperasikan navigasi, multimedia player, dan konektivitas smartphone dengan Android Auto dan Apple Carplay.

Kabin OMODA E5 terdapat interkoneksi layar yang menjadi pusat kendali pengguna dan instrumen interaksi. Seluruh informasi akan terpampang pada layar 24,6 inci dengan bentuk lengkung 3000R dan resolusi hingga 1.920 x720.


Tags

otomotif

Baca Juga

Ilustrasi BBM (freepik.com)

Harga BBM Naik Lagi per Juli 2025

Ganti oli secara berkala bikin mesin lebih awet. (Carandbike)

Jarak Tempuh Bukan Lagi Patokan Mengganti Oli?

Kaca bebas jamur meningkatkan visibilitas berkendara. (Freepik)

Trik Sederhana Mencegah Kaca Mobil Mudah Berjamur