Saturday, July 27, 2024

www.SportCorner.id - FIFA sudah merilis peringkat dunia terbaru. Indonesia menjadi negara dengan kenaikan peringkat paling tinggi.

FIFA merilis daftar terbaru peringkat dunia per 4 April 2024. Dari daftar tersebut, posisi pertama masih ditempati Argentina dengan nilai 1858.

Posisi kedua juga tak terjadi perubahan. Prancis masih di posisi dua dengan 1840,59. Sementara Belgia naik satu peringkat ke posisi tiga menggeser Inggris dengan 1795,23 poin.

Inggris turun satu peringkat ke posisi empat dengan 1794,9 poin. Melengkapi posisi lima besar adalah Brasil yang juga tak mengalami perubahan posisi di peringkat lima dengan 1788,65 poin.

[Baca Juga: Empat Pemain Red Sparks Free Agent, Klub Proliga Minat Rekrut?]

Portugal naik satu peringkat ke posksi tujuh dengan 1748,11 poin. Belanda harus turun satu posisi ke peringkat tujuh dengan 1742,29 poin.

Posisi delapan hingga 10 tak mengalami perubahan yang ditempati oleh Spanyol (1727,5), Italia (1724,6), dan Kroasia (1721,07).

Dalam laman resminya, FIFA menyebut Indonesia sebagai negara paling tinggi mengalami kenaikan peringkat, yakni sebanyak delapan anak tangga.

Indonesia naik ke peringkat 134 dengan 1102,7 poin atau bertambah 30,04 poin. Sebelumnya, Indonesia ada di peringkat 142.

Kenaikan ini tak lepas dari dua kemenangan Indonesia atas Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026.