Legenda Italia Minta Empoli Gaet Kiper Inter ketimbang Maarten Paes

Walter Zenga selaku legenda Timnas Italia meminta Empoli menggaet kiper Inter Milan, Ionut Radu ketimbang Maarten Paes.

Share:
article
Calon kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, dikabarkan menjadi incaran Empoli, pada bursa transfer musim panas 2024 ini.
Bola
Calon kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, dikabarkan menjadi incaran Empoli, pada bursa transfer musim panas 2024 ini.

“Saya akan lebih suka menggaet (Ionut) Radu, karena dia melalui musim yang apik di Prancis (bersama Auxerre),” ucap Walter Zenga, dilansir dari Sky Sports.

Saat menjadi kiper Auxerre, dirinya sukses meraih lima clean sheet dalam 17 penampilan yang dilakoninya.

Baca juga: Alasan Saddil Ramdani Absen di Laga Sabah FC vs Johor Darul Ta'zim

Sedangkan saat bersama Bournemouth, Radu hanya tampil lima kali, meraih satu clean sheet dan kebobolan 11 kali.

Sekadar informasi, Fabrizio Romano selaku pakar transfer Eropa sempat membocorkan bahwa Empoli dan Paes sudah sepaham soal negosiasi di antara mereka.

Pihak Gli Azzurri sendiri menginginkan transfer pinjaman dengan opsi pembelian permanen begitu Serie A 2024/2025 berakhir.

Menurut Romano, opsi ini tengah dirundingkan dengan pihak The Toros yang memang hanya mau transfer permanen jika harus kehilangan Paes di bursa perpindahan pemain sekarang.


Baca Juga

Gustavo Franca Persija/Hadi Febriansyah

Persija Jakarta Lepas Gustavo Franca

Jani Alaeddine Ajaraie usai Gabung Persija Jakarta

Alaeddine Ajaraie/Foto: Persija

Persija Gaet Amunisi Baru Lagi, Bomber Asal Maroko

Drawing ASEAN Hyundai Cup 2026/Foto: Kemenpora

Tanggapan AFF usai Undian ASEAN Hyundai Cup 2026

John Herdman

Tanggapan John Herdman Hasil Undian Piala AFF 2026