Maarten Paes Kembali ke FC Dallas, Pertanda Bakal Turun Lawan Arab Saudi?

Kiper andalan Timnas Indonesia, Maarten Paes, akhirnya kembali masuk skuad FC Dallas setelah absen panjang akibat cedera paha.

Share:
article
Selebrasi khusus Rizky Ridho dan Maarten Paes di laga Indonesia vs Bahrain/foto: IG Maarten Paes.
Bola
Selebrasi khusus Rizky Ridho dan Maarten Paes di laga Indonesia vs Bahrain/foto: IG Maarten Paes.

www.sportcorner.id - Setelah hampir tiga bulan absen karena cedera paha, Maarten Paes akhirnya kembali masuk dalam daftar skuad FC Dallas untuk pertandingan melawan Los Angeles Galaxy dalam lanjutan Major League Soccer (MLS), Minggu (5/10) dini hari WIB.

Ini merupakan momen comeback pertama Paes sejak 26 Juli 2025, ketika ia terakhir kali tampil melawan New York City FC.

Absennya kiper berdarah Belanda-Indonesia itu selama tujuh pertandingan terakhir sempat menjadi kekhawatiran tersendiri, terutama bagi Timnas Indonesia yang tengah bersiap menghadapi laga krusial di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Dalam laga yang digelar di Stadion Toyota, Texas, FC Dallas berhasil menundukkan LA Galaxy dengan skor 2-0. Dua gol cepat dari Petar Musa dan Patrickson Delgado di babak pertama memastikan tiga poin berharga bagi tim asuhan Eric Quill.

Kemenangan ini membuat FC Dallas semakin dekat untuk mengamankan posisi di zona playoff MLS Wilayah Barat. Kini mereka mengoleksi 41 poin dan berada di peringkat kedelapan, hanya terpaut tipis dari Colorado Rapids dan San Jose Earthquakes.

Baca juga: Krisis Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero Cedera, Maarten Paes Tanda Tanya...


Baca Juga

Komentar Pelatih Persija usai Sikat Persijap

Persiapan Minim Persija Jelang Lawan Persijap

Persija Pisah Jalan dengan Alwi Fadillah

Persib Optimistis Tatap Babak 16 Besar ACL Two

Chelsea di final Piala Dunia Antarklub 2025/X Chelsea.

Ini Sosok Kandidat Pelatih Baru Chelsea

Pelatih Chelsea, Enzo Maresca. (Foto: x.com/ChelseaFC)

Konflik Internal, Enzo Maresca Tinggalkan Chelsea

Skuat Persija Tak Libur di Hari Pergantian Tahun

Resolusi Pemain Asal Jepang PSIM di Tahun 2026

PSSI Awards/Foto: PSSI

Cara Vote Publik di PSSI Awards 2026

Ezra Walian Pemain Paling Berpengaruh di Persik